Diduga Terpapar Covid-19 Varian Kraken, 2 Orang Warga Indonesia Mengalami Gejala Ringan

- 3 Februari 2023, 16:30 WIB
   Ilustrasi Virus COVID-19
Ilustrasi Virus COVID-19 /Pexels/

PRIANGANTIMURNEWS- Covid-19 varian Kraken Covid-19 di Indonesia diduga menyerang 2 orang warga Indonesia. Menurut Juru Bicara Kemenkes dr Mohammad Syahril kondisi 2 orang tersebut sudah negatif.

Kasus ini merupakan hasil tracing dari kasus kedua yang di Tanggerang Selatan. Kasus kedua merupakan pelaku perjalanan luar negeri (PPLN), keduanya dinyatakan positif dan hanya melakukan isolasi mandiri (isoman).

"Sudah sembuh semua tidak sampai masuk rumah sakit. Gejalanya lebih ringan dari sebelumnya, namanya juga virus bermutasi kan," ucap dr Syahril di Kementerian Kesehatan.

Baca Juga: Fix Laga Persib vs PSS Sleman Tanpa Penonton! Inilah Jadwal Tandangnya!

Setelah sebelumnya, kasus pertama ditemukan pada seorang pria warga negara asal Polandia yang melakukan perjalanan dari Balikpapan menuju Jakarta. Sementara, kasus Kraken nomor dua ini diketahui terdeteksi di Tangerang Selatan.

Hal ini disampaikan Kepala Biro Komunikasi dan Pelayanan Publik, Kementerian Kesehatan(Kemenkes) dr. Siti Nadia Tarmizi sudah ditemukan kasus baru varian kraken di Pamulang, Tangerang Selatan (Tangsel).

Berdasarkan informasi, pasien positif terinfeksi Covid-19 XBB.1.5 tersebut sepulangnya dari umrah. Diungkap dr. Nadia, pasien hanya mengalami gejala kecil berupa batuk ringan.

Baca Juga: Viral Rumah Mewah Dijadikan Kandang Sapi di Madura, Ternyata Ini Alasannya

"Dilaporkan juga bahwa tidak ada orang sekitar yang mempunyai gejala batuk. Kontak (erat) pasien hanya 1 orang," tuturnya.

Halaman:

Editor: Neri Januari Stiani

Sumber: prambananjazz


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x