Pj Gubernur Jabar Pimpin Upacara Puncak HBI ke 74 di Bandara Kertajati

- 26 Januari 2024, 19:58 WIB
Pj Gubernur Jabar menjadi inspektur puncak upacara HBI ke 74 di Bandara Internasional Kertajati
Pj Gubernur Jabar menjadi inspektur puncak upacara HBI ke 74 di Bandara Internasional Kertajati /Edi Mulyana (PRMN)/

PRIANGANTIMURNEWS - Sejak berdirinya Bandara Internasional Kertajati Majalengka Jawa Barat. Baru pertama kalinya digunakan untuk memperingati Hari Bhakti Imigrasi ( HBI ) ke 74.

Peringatan Hari Bhakti Imigrasi ke 74 di Bandara Internasional Kertajati melibatkan seluruh stakeholder se wilayah Jabar lengkap dengan 495 pasukan.

Pasukan yang terlibat dalam HBI Imigrasi ke 74, mulai komponen sipil, Insan Pengayoman se Jabar, Satpol PP, Bea Cukai, Karantina Bandara, Timpora Jabar.

Baca Juga: Fuji Curhat ke Mamanya Sampai Menangis, Ternyata Ini Penyebabnya

Dalam puncak HBI ke 74, Inspektur upacara di pimpin langsung Pj Gubernur Jawa Barat, Bey Machmudin dan di saksikan langsung Kakanwil Kumham Jabar R. Andika Dwi Prasetya.

"Peringatan upacara HBI ke 74 di Bandara Kertajati ini merupakan puncak dari rangkaian kegiatan berbagai kegiatan yang sudah dilaksanakan Imigrasi se Jabar," kata, R.Andika Jumat 26 Januari 2024.

Andika menyebut, dalam rangkaian HBI ke 74 pihaknya telah memberikan layanan inovatif pembuatan paspor yang dinamai Paspor Simpatik.

Baca Juga: Dua Pelaku Pemerasan di Bekasi Ditangkap, Ancam Korban Gunakan Air Softgun

Rangkaian kegiatan sosial lainnya berupa donor darah, pengentasan stunting dan tabur bunga dan berdoa di makam pahlawan.

Halaman:

Editor: Rahmawati Huda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x