Suasana Bulan Ramadhan di Cairo: Ada Tarhib Ramadhan Sampai Berlimpahnya Hidangan Berbuka Puasa Gratis!

- 13 Maret 2024, 14:05 WIB
Muhammad Ihsan Ali, Lc ( kanan ) bersama Rektor Ushuluddin Universitas Al Azhar Cairo, Syeikh Abdul Fattah Al-Awary/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN
Muhammad Ihsan Ali, Lc ( kanan ) bersama Rektor Ushuluddin Universitas Al Azhar Cairo, Syeikh Abdul Fattah Al-Awary/Ade Advian Achmad/priangantimurnews/PRMN /

Selama sebulan penuh selama bulan Ramadhan Ihsan Ali mengaku para mahasiswa Indonesia yang kuliah di Cairo sama sekali tidak mengeluarkan uang karena buka dan makan sahur ikut acara maiddaturohman ini.

Baca Juga: Bacaan Niat Puasa Sunnah Syawal yang Dilaksanakan Selama 6 Hari, Lengkap Keutamaanya

Masih kata Ihsan Ali, selain hidangan gratis maiddaturohman juga para kaum muksinin Cairo sering membagi-bagi uang terutama di 10 hari terakhir Bulan Ramadhan.

"Di 10 hari terakhir para kaum muksinin Cairo selain membuka acara maiddaturohman juga sering membagi-bagi uang. Asal kita mau antri pasti kebagian uang 400 pound Mesir atau setara dengan Rp 200 ribu," kata Ihsan Ali.

"Apalagi di malam-malam ganjil Bulan Ramadhan baik hidangan ataupun pembagian uang di Cairo sangat berlimpah. Karena mereka sangat menyadari bahwa di malam-malam ganjil di akhir Ramadhan pahala kebaikan akan dilipatgandakan," kata Ihsan Ali yang akan melanjutkan S2 nya di Yamman ini.

Baca Juga: Resep Masak Ayam Saus Padang, Cocok untuk Teman Makam Buka Puasa

Memasuki pertengahan Bulan Ramadhan yakni tanggal 17 Ramadhan selalu diadakan acara untuk memperingati malam Nuzulul Qur'an.

Di malam Nuzulul Qur'an yakni malam dimana Al Qur'an diturunkan kata Ihsan Ali selalu diadakan acara yang gebyar.  Acara di malam Nuzulul Qur'an biasanya diisi dengan ijazah kitab yang sanadnya dari Syeikh yang mengajarkan kitab tersebut sampai ke penulis kitabnya hanya terpaut lima sampai tujuh generasi.

"Ini sangat penting dan point berharga bagi mahasiswa Indonesia karena yang kami cari ke Mesir adalah sanad," ungkap Ihsan Ali yang merupakan alumni dari Ponpes Riyadlul Ulum Wadda'wah Condong Kota Tasikmalaya ini.

Baca Juga: Rekomendasi Takjil Untuk Melepas Dahaga Saat Puasa, Berikut Resep Minuman Es Kolang Kaling Temani Saat Berbuka

Halaman:

Editor: Sri Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah