Mayat Seorang Laki-laki Ditemukan Mengambang di Sungai Ciwulan

22 September 2022, 16:50 WIB
Warga menemukan sosok mayat terapung di sungai Ciwulan /Edi Mulyana/Priangantimurnews

PRIANGANTIMURNEWS - Sesosok mayat ditemukan mengambang di sungai Ciwulan, Kampung Jamban Kelurahan Urug Kawalu Kota Tasikmalaya, Kamis 22 September 2022

Mayat berjenis kelamain laki-laki itu ditemukan, warga yang sedang mencari ikan.

Berdasarkan hasil Identifikasi Tim Inafis Satreskrim Polres Tasikmalaya Kota rupanya mayat tersebut bernama Omon (86) Warga Cibeuti, Kecamatan Kawalu, ia diketahui sudah pikun.

Baca Juga: Mengejutkan, Persib Bandung vs Persija Jakarta, The Jack Mania Dilarang Datang Ke GBLA

Korban untuk sementara diduga terpeleset hingga jatuh ke sungai dan terbawa arus sungai beberapa kilo meter. Diketahui rumah korban jarak dari ditemukannya terapung tidak jauh dari Sungai Ciwulan.

Diungkapkan salah satu saksi mata bernama, Didin, mengaku, ditemukannya mayat terapung di atas air di pinggir sungai Ciwulan saat itu sedang cari ikan, malah yang dilihat ada sosok punggung korban.

"Setelah melihat saya langsung berinisiatif menggeser tubuh korban ke pinggir menggunakan bambu. Setelah sampai ke pinggir, saya terkejut karena yang ia lihat ternyata mayat."kata, Didin.

Baca Juga: PPNI Lakukan Audensi ke DPRD Kota Tasikmalaya Soal Kekerasan di Jasa Kartini

“Pas terlihat rambutnya, saya langsung berteriak memanggil warga lainnya,” katanya.

Saat ia menemukan mayat korban, kondisi aliran sungai sedang deras lantaran habis hujan.

Ketika warga berusaha mengevakuasi korban, mereka terpaksa sementara mengikat dan mengganjalnya dengan bambu agar tidak hanyut. Apalagi sungainya sedang deras.

Adanya peristiwa tersebut dibenarkan Kapolsek Kawalu Rusdiyanto membenarkan, ya benar peristiwa penemuan mayat tersebut berada di wilayah hukumnya yakni di sungai Ciwulan.

Baca Juga: 3 Pilar Persib Ini Sudah Menjadi Pilihan Utama Shin Tae Young Untuk Timnas Indonesia

"Kita mengetahui setelah mendapatkan laporan dari warga yang menemukan disaat sedang mencari ikan."ujarnya.

Setelah personelnya ke lokasi dan mengevakuasi, pihaknya langsung membawa jasad korban ke Puskesmas terdekat guna identifikasi.

“Sebelumnya kita dapat informasi ada salah seorang warga jompo yang hilang sejak subuh pagi,” ujarnya.

Baca Juga: Bonus Fantastis Jika Persib Bandung Berhasil Kalahkan Persija! Cek Faktanya

Ketika berada di Puskesmas, lanjutnya, ketua RT setempat pun langsung mendatangi untuk memastikan identitas korban. Ternyata benar, korban merupakan Omon.

“Ketika melakukan pencarian di sungai, awalnya tidak menemukan. Kemungkinan terbawa arus yang deras. Kita menduga korban terpeleset, karena tidak ada bekas luka,” ujarnya.***

 

Editor: Muh Romli

Tags

Terkini

Terpopuler