Bupati Garut Rudy Gunawan Beri Tunjangan Fasilitas dan SDM Untuk RSUD dr Slamet

- 3 Juli 2021, 11:56 WIB
Bupati Garut Rudy Gunawan saat melaksanakan video telekonferensi bersama jajaran manajemen RSUD dr. Slamet.
Bupati Garut Rudy Gunawan saat melaksanakan video telekonferensi bersama jajaran manajemen RSUD dr. Slamet. /Intagram @pemkab_garut/

PRIANGANTIMURNEWS– Bupati Garut Rudy Gunawan melakukan video telekonferensi bersama jajaran managemen RSUD dr. Slamet.

Video telekonferensi tersebut diadakan untuk membahas mengenai tindak lanjut rumah sakit yang menjadi tempat penangan pasien COVID-19.

Acara tersebut dilaksanakan di Kantor Commad Center Kecamatan Garut Kota Kabupaten Garut pada Jumat, 2 Juli 2021.

Rudy Gunawan menjelaskan bahwa pihaknya sangat berhati-hati dalam pengambilan keputusan RSUD dr.Slamet yang akan menjadi rumah bagi pasien yang terkena virus corona.

Baca Juga: Inilah 14 Cara Orang Menjadi Sosok yang Kharismatik

Rudy menjelaskan perihal kewajibannya untuk menyiapkan fasilitas yang menunjang dalam penanganan medis pasien COVID-19, khususnya di wilayah Garut.

Rudy melihat minimnya fasilitas penanganan COVID 19 seperti ventilator yang hanya tersedia 6 buah dan 20 HNFC.

Bupati Garut juga mengungkapkan sebagai rumah sakit yang menangani pasien COVID-19, RSUD dr. Slamet harus mempunyai Sumber Daya Manusia (SDM) yang cukup dan mumpuni.

Baca Juga: Bocoran Cerita Ikatan Cinta Sabtu 03 Juli 2021, Nino Jatuh Hati ke Olivia, Elsa Murka

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: instagram @pemkab_garut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x