3 Pilar Persib Ini Sudah Menjadi Pilihan Utama Shin Tae Young Untuk Timnas Indonesia

22 September 2022, 15:49 WIB
3 pemain Persib Bandung ini menjadi pilihan utama Shin Tae Young di Timnas Indonesia /tangkapan layar dari youtube Icammm Sport /

PRIANGANTIMURNEWS- Timnas Indonesia di bawah asuhan Shin Tae Young tampaknya telah menemukan pondasi yang kuat.

Jika sebelumnya Persebaya yang menjadi tulang punggung dari pada Timnas Indonesia dengan setidaknya menyumbang 5 pemain mereka.

Namun tampaknya sekarang sudah tidak lagi sama, tanggung jawab untuk menjaga pilar penting Timnas Indonesia tampaknya sudah Persebaya bagi bersama tim Persib Bandung.

Baca Juga: Bonus Fantastis Jika Persib Bandung Berhasil Kalahkan Persija! Cek Faktanya

Kini 3 pemain Persib itu adalah Ricky Kambuaya, Marc Klok, dan Rachmat Irianto, 3 pemain ini tampaknya telah menjadi harga yang tidak bisa ditawar lagi bagi Shin Tae Young, bisa dikatakan 3 pemain ini adalah nyawanya Timnas Indonesia.

Persib Bandung yang menaungi 3 pemain tengah Timnas Indonesia sempat menjadi perhatian, baik buruknya performa Persib Bandung juga akan mempengaruhi performa Timnas Indonesia.

Sempat ada kekhawatiran di awal jika 3 pemain ini akan tergantikan di Timnas Indonesia karena 3 pemain ini tidak mampu berbuat banyak untuk mengangkat Persib keluar dari papan bawah di awal-awal musim ini.

Baca Juga: Inilah Cara Cepat Mengatasi Nyeri Rematik Dengan Aman dan Efektif

Sebuah keistimewaan jika membawa 3 pemain sekaligus yang memiliki posisi yang sejajar, komunikasi dan pola permainan mereka sudah terlatih sejak dari klub.

Trio tengah Persib ini mengingatkan kita dengan trio lini tengah Barcelona dulu yaitu Sergio Vasquez, Xavi Hernández, dan Andres Iniesta.

3 pilar yang telah menjadi legenda Barcelona serta Timnas Spanyol, memang tidak sepadan membandingkan 3 pemain Persib dengan 3 pemain Barcelona tersebut.

Baca Juga: Terbaru! Kejutan Untuk Bobotoh, Persib Kedatangan Pemain Anyar Vs Persija Jakarta di Laga Big Match

Namun hal positif yang dapat kita ambil adalah bagaimana sebuah Timnas akan begitu solid ketika membawa 3 pemain tengah sekaligus dari satu tim.

Jika Spanyol dengan Trio lini tengah Barcelonanya mampu membawa Spanyol menjadi juara Piala Dunia setidaknya dengan trio lini tengah Persib mampu membawa Timnas Indonesia berbicara banyak di tingkat Asia.

Masing-masing pemain ini memiliki hal istimewa yang tampaknya selalu membuat mereka menjadi pilihan utama Shin Tae Young.

Baca Juga: 4 Fakta Menarik Anne Ratna Mustika, Bupati Purwakarta yang Resmi Layangkan Gugatan Cerai kepada Dedi Mulyadi

Jika Marc Klok mampu mengkoordinasi lini tengah terutama dalam bertahan.

Kemudian dia memiliki akurasi umpan direct yang sangat mematikan serta mampu menjadi eksekutor tendangan bebas maupun tendangan penalti.

Soal penalti pemain ini jangan lagi ditanya ini terbukti ketika pemain ini diganggu oleh kiper Kuwait jelang melakukan eksekusi penalti.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Tani Nasional 2022, Bisa Jadi Caption di Media Sosial

Pemain ini tetap tenang dan mampu memainkan si kulit bundar dengan sempurna.

Pemain ini dilabeli oleh pengamat sepak bola adalah playmaker terbaik saat ini.***

Editor: Galih R

Sumber: Youtube Icammm Sport

Tags

Terkini

Terpopuler