Jadwal Pekan Pertama Liga 1 2022-2023, Bali United, Persib Bandung Hingga Persija Jakarta

- 13 Juli 2022, 20:11 WIB
    Latihan Persib Bandung Pasca Kompetisi Liga 1 2021-2022 Usai
Latihan Persib Bandung Pasca Kompetisi Liga 1 2021-2022 Usai /Instagram @persib/

PRIANGANTIMURNEWS- Jadwal Pekan pertama Liga 1 dimulai dari hari tanggal 23 hingga 25 Juli 2022.

Semua tim dari Liga 1 akan memainkan laga pertamanya pada Sabtu hingga Senin malam.

Pada pekan pertama Liga 1, banyak laga besar yang akan tersaji dan pastinya sangat menyajikan tontonan yang luar biasa.

Baca Juga: Sule Mengemis Demi Rujuk Dengan Nathalie, Putri Delina Sujud Minta Maaf?

Di malam minggu, juara bertahan Bali United akan bertemu dengan tim dengan nilai pasar tertinggi musim ini, Persija Jakarta.

Kedua tim ini jelas ingin memenangkan laga perdananya dengan komposisi pemain yang baru.

Sementara itu, tim milik Raffi Ahmad, RANS Nusantara FC akan menghadapi lawan berat yaitu PSIS Semarang.

Untuk Persib Bandung juga akan mendapatkan lawan berat di laga perdananya karena akan berhadapan dengan Bhayangkara FC.

Baca Juga: Sangat Mengejutkan Inilah 5 Pemain Muda Potensial Yang Akan Meninggalkan Klub Musim Panas Ini!!

Laga ini seperti ulangan di babak fase grup Piala Presiden 2022 dimana Persib saat itu mampu menang tipis dengan skor 1-0.

Di laga hari Senin, akan mempertemukan dua tim yang baru saja promosi ke Liga 1 yaitu Persis Solo dan Dewa United.

Kedua tim ini jelas akan memberikan hiburan yang luar biasa dan tak ingin hanya numpang lewat saja di kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia.

Baca Juga: RESMI! Tak Masuk Rencana Erik ten Hag Andreas Pereira Bergabung Ke Fulham

Berikut Ini Jadwal Lengkap Pekan Pertama Liga 1 2022/2023

Sabtu, 23 Juli 2022

Bali United FC vs Persija Jakarta, 20:00 WIB

PSS Sleman vs PSM Makassar, 18:15 WIB

Madura United FC vs PS. Barito Putera, 18:15 WIB

PSIS Semarang vs Rans Nusantara FC, 15:00 WIB


Minggu 24 Juli 2022

Borneo FC Samarinda vs Arema FC, 15:30 WIB

Bhayangkara FC vs Persib Bandung, 20:45 WIB

Baca Juga: PSG & Chelsea Ikut Meramaikan Saga Transfer Robert Lewandowski Ke Barcelona!!


Senin, 25 Juli 2022

Persis Solo vs Dewa United FC 16:00 WIB

Persita Tangerang vs Persik Kediri, 18:15 WIB

Persikabo 1973 vs Persebaya Surabaya, 20:30 WIB

Itulah jadwal pekan pertama Liga 1 2022/2023 yang menghadirkan banyak laga besar dan juga akan menjadi hiburan bagi pecinta sepak bola nasional. ***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah