KERUSUHAN! Arema vs Persebaya (2-3), Aremania Ngamuk Kejar Pemain Hingga ke Ruang Ganti

- 2 Oktober 2022, 09:03 WIB
Potret Aremania saat terjadi kerusuhan di Kanjuruhan Malang
Potret Aremania saat terjadi kerusuhan di Kanjuruhan Malang /Tangkapan Layar Youtube Planet Football/

PRIANGANTIMURNEWS - Hasil pertemuan pekan ke-11 BRI Liga 1 2022 yang mempertemukan Derby Jawa Timur antara Arema FC kontra Persebaya Surabaya berhasil dimenangkan oleh Persebaya dengan skor tipis 2-3.

Dikutip priangantimurnews.com dari Youtube Planet Football, Dibalik kemenangan ini kiper Arema Adilson Maringa menjadi bahan perbincangan yang dinilai buruk di bawah mistar gawang sehingga membuat para Aremania tampak geram dan menyindir Adilson Maringa sebagai penyebab kekalahan Arema atas Persebaya.

Di balik kemenangan ini juga pertandingan berjalan keras sehingga mengundang para suporter Aremania tampak tidak terima dengan hasil tersebut.

Baca Juga: Detik Detik Kerusuhan Kanjuruhan Malang Arema vs Persebaya, Korban 129 Orang Meninggal Dunia!

sehingga usai laga berakhir para pemain Persebaya pun langsung melarikan diri dan meninggalkan lapangan ke ruang ganti demi menghindari kericuhan yang terjadi.

Persebaya pertama kali membuka keunggulan dengan cepat melalui Silvio Di menit ke-8 kemudian Leo Lelis memperbesar angka menjadi 20 Di menit ke-33.

Namun memasuki menit ke-43 Camara memperkecil ketertinggalan melalui sundulan tajamnya Lalu berselang 2 menit kemudian Arema mendapatkan hadiah penalti kali ini Camara yang menjadi eksekutor berhasil memasukkan bola dan menyamakan skor menjadi 2-2.

Baca Juga: Ratusan Suporter Aremania Meninggal Dunia! Pentolan Bonek Buka Suara Usai Laga Arema vs Persebaya!

Namun memasuki babak kedua tepatnya di menit ke-51 Sho Yamamoto berhasil membawa Persebaya keluar sebagai pemenang.

Halaman:

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: Youtube PLANET FOOTBALL


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x