Duel Sengit Memperebutkan Puncak Klasemen, Borneo dan PSM Harus Puas Berbagi Angka

- 23 Desember 2022, 23:24 WIB
Pemain PSM  dan Borneo berebut bola pada laga Liga 1 2022 2023 di Stadion Sultan Agung Bantul DIY, Jumat 23 Desember 2022
Pemain PSM dan Borneo berebut bola pada laga Liga 1 2022 2023 di Stadion Sultan Agung Bantul DIY, Jumat 23 Desember 2022 /instagram @borneo/

Di babak kedua pertandingan semakin seru karena mulai terjadi jual beli serangan.

Baca Juga: Hari ini, Shopee Masih Gangguan? Coba Pakai Cara ini!

Di menit 64, akhirnya Borneo memecah kebuntuan, berawal dari serangan balik yang dibangun para pemain Borneo, bola diumpan ke Stefano Lilipaly.

Dari jarak sekitar 30 Meter dari garis gawang PSM, Stefano dengan percaya diri melepaskan tendangan dari jarak jauh dan berbuah gol spektakuler .

Dengan kondisi skor yang teringgal, PSM harus kehilangan satu pemainnya yang dikartu merah oleh wasit.

Agung Mannan, bek PSM harus "mandi lebih cepat" setelah mendapatkan kartu kuning kedua dari wasit di menit 67.

Baca Juga: Miris! Ratusan Murid SDN Cangkring 1 Indramayu Melaksanakan Ujian di Tengah Banjir Rob

Menit 78 PSM mendapatkan peluang untuk menyamakan kedudukan, namun sayang, sontekan Everton Nascimeto berhasil digagalkan kiper Borneo.

Di menit 85, akhirnya PSM berhasil menyamakan kedudukan lewat tendangan Wiljan Pluim, berawal dari serangan disisi kiri dan diumpan ke kotak penalti.

Sukses disundul oleh Pluit dan membentur tiang gawang, bola pantulan berhasil kembali diambil Pluim dan sekali tendangan langsung berbuah gol.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah