Marak Sindikat Mafia PMI Ilegal, Netty Prasetyani Pertanyakan Komitmen BP2MI

- 10 Maret 2023, 19:11 WIB
    Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani
Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani /Tangkapan layar Instagram @nettyprasetiyani/

"Banyaknya masyarakat yang pergi dengan jalur non prosedural ini membuktikan bahwa sindikat mafia penempatan PMI ilegal masih merajalela di negara kita. 

Netty juga mempertanyakan BP2MI sudah sejauh apa realisasi komitmen BP2MI dalam memberantas sindikat mafia tersebut?

Baca Juga: Begini Cerita Pria Yang Ngamuk Gara-gara Bunga Rawa Rusak Oleh Pemotor Trail Marah Dan Sempat Acungkan Benda

Netty mendorong dan meminta agar BP2MI dan instansi terkait mengevaluasi secara besar-besaran penanganan PMI, khususnya soal pencegahan penempatan PMI ilegal. 

"Karena yang terlibat dalam penempatan PMI ilegal ini bukan hanya pihak swasta tapi juga oknum-oknum petugas untuk mencipatakan jalur gerbang tol pemberangkatan PMI ilegal," katanya. 

"Kalau pemerintah serius sebenarnya tidak sulit untuk membongkar sindikat mafia ini hingga ke akar-akarnya."kata Netty.

Baca Juga: Amalan Ya Hayyu Ya Qoyum Mampu Mendatangkan Rezeki

Apalagi titik-titik pelabuhan yang selama ini jadi Gerbang Tol pemberangkatan PMI ilegal sudah jadi rahasia umum. 

Hanya saja persoalannya pemerintah benar-benar komitmen memberantas atau tidak?.***

 

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x