Lakukan Penjajakan Kerja Sama Pertamina Turunkan Emisi Karbon

- 1 September 2022, 08:22 WIB
Menteri EESDM dan Direktur Pertamina lakukan penjajakan kerjasama turunken emisi.
Menteri EESDM dan Direktur Pertamina lakukan penjajakan kerjasama turunken emisi. /Humas Pertamina

Arifin menambahkan, kami berharap kemitraan hari ini dapat mendorong lebih banyak aksi bisnis melalui kerja sama kolaboratif antara sektor publik dan swasta.

Beberapa kerja sama yang dilakukan yakni, penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara PT Pertamina (Persero) dengan PT Astra Agro Lestari Tbk.

Baca Juga: Kabar Gembira: Persib Kedatangan 2 Amunisi, Teddy Cahyono Beberkan Namanya, Sudah Tiba Di Indonesia?

"Kerja sama tentang potensi hubungan bisnis dan pertukaran data untuk pengembangan proyek-proyek rendah emisi."ujarnya.

Kerja sama ini bertujuan untuk pengembangan proyek rendah emisi dengan utilisasi limbah kelapa sawit (empty fruit bunch dan palm oil mill effluent) untuk menjadi produk Bioethanol dan Biomethane yang dapat dimanfaatkan sebagai pengganti (substitusi) bahan bakar fosil dan mendukung kemandirian energi nasional.

Selain itu juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama pengembangan green industrial cluster di Jababeka antara Pertamina Power New and Renewable Energy (NRE).

Penandatanganan Pertamina Power Indonesia (PPI) dengan PT Jababeka Infrastruktur melalui pemanfaatan PLTS Atap di gedung perkantoran Jababeka.

Baca Juga: Wagub Jabar Uu Ruzhanul Ulum Siap Memfasilitasi Masyarakat Yang Ingin Berpoligami Demi Menghindari HIV

Kerja sama berikutnya yakni Joint Study Agreement (JSA) antara PPI dengan Pondera.

Dalam kerja sama ‘Integrated Offshore Wind Energy dan Hydrogen Production Facility’. JSA ini merupakan tindak lanjut MoU antara Pertamina NRE (PPI) dengan Pondera yakni perusahaan asal Belanda pada 21 April 2022 perihal pengembangan Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB).

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: humas pertamina


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x