Tragis, Dua Mahasiswa Tewas Tertabrak Mobil Toyota Hilux

- 8 Juni 2024, 07:15 WIB
Petugas sedang melakukan olah TKP kecelakaan sepeda motor dan mobil Toyota Hilux di Jalan lintas Medan-Banda Aceh, Desa Asan Tanjong, Kecamatan Nurusalam, Kabupaten Aceh Timur.
Petugas sedang melakukan olah TKP kecelakaan sepeda motor dan mobil Toyota Hilux di Jalan lintas Medan-Banda Aceh, Desa Asan Tanjong, Kecamatan Nurusalam, Kabupaten Aceh Timur. /

PRIANGANTIMURNEWS - Nasib naas dialami dua mahasiswi asal Aceh. Dua mahasiswi itu tewas setelah tertabrak mobil barang Toyota Hilux di jalan lintas Medan-Banda Aceh, Desa Asan Tanjong, Kecamatan Nurusalam, Kabupaten Aceh Timur.

Kedua korban bernama Clara Syahrani (20) warga Aceh Tamiang dan Mutia Ramadhani (21) warga Langkat. Sedangkan pengemudi mobil barang, Vani Alwahaby (32) warga Kota Langsa.

Kepala Satuan Lantas Polres Aceh Timur Iptu Eko Suhendro di Aceh Timur, Jumat, mengatakan dua mahasiswa yang meninggal tersebut Clara Syahrani (20), warga Aceh Tamiang, dan Mutia Ramadhani (21), warga Langkat. 

Baca Juga: Persib Bandung Tidak Ikut Piala Presiden 2024! Kenapa? Simak Penjelasan Teddy Cahyono

"Sedangkan pengemudi mobil barang, Vani Alwahaby (32) warga Kota Langsa. Kecelakaan lalu lintas itu terjadi Jumat (7/6) sekira pukul 15.00 WIB," kata Eko Suhendro.

Eko Suhendro mengatakan kejadian berawal saat sepeda motor dikendarai Clara Syahrani bersama temannya Mutia Ramadhani melaju dari arah Banda Aceh menuju Medan.

Sedangkan mobil barang Toyota Hilux dikemudikan Vani Alwahaby bersama empat penumpang lainnya melaju dari arah berlawanan. Setibanya di tempat kejadian perkara pengendara sepeda motor hendak mendahului truk.

Baca Juga: Guru Ngaji, Pelaku Predator Anak di Ciamis Divonis 10 Tahun Penjara

Sepeda motor melebar ke kanan jalan. Pada saat bersamaan melintas Toyota Hilux. Karena jarak sangat dekat, pengemudi Toyota Hilux tidak dapat mengendalikan kendaraannya, sehingga langsung menabrak sepeda motor.

Akibat kejadian itu, pengendara dan penumpang sepeda motor terhempas ke badan jalan dan mengalami luka-luka dan menyebabkan keduanya meninggal dunia 

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah