Aneka Resep Menu untuk Buka Puasa: Enak dan Simpel, Begini Cara Buatnya

12 April 2022, 18:57 WIB
Aneka Resep Menu untuk Buka Puasa. /Instagram @luis_widarto/

PRIANGANTIMURNEWS- Berikut ini aneka Resep menu berbuka puasa, enak dan simple.

Puasa ramadhan sudah memasuki hari ke - 10. setiap muslim yang sedang berpuasa, waktu adzan maghrib atau waktu berbuka pasti sangat ditunggu tunggu.

Untuk menu buka puasa, kamu tidak perlu mencari keluar makanan atau cemilan berbuka. Namun kamu bisa membuat nya tanpa perlu pergi kesana kemari.

Artikel ini menyediakan berbagai macam aneka resep menu untuk buka puasa, dari mulai yang asin sampai manis.

Baca Juga: Yuk Kenali, 9 Manfaat Laporan Keuangan untuk Kemajuan Bisnis

Berikut menu buka puasa dan cara membuat nya.

PIZZA ROLL

Bahan Toping :
- 6 lembar smoked beef
- 3 sdm saus bolognese siap pakai
- 1/2 buah bawang bombay, iris panjang
- 1/4 paprika merah dan hijau, iris panjang tipis2
- 50 gr keju melt
- 1 sdt bubuk oregano

Bahan Kulit Pizza :
- 180 gr tepung protein tinggi
- 120 susu cair
- 1 sdt ragi instan
- 3 sdm gula pasir
- 2 sdm minyak sayur
- 1/4 sdt garam

Baca Juga: Hasil Liga Italia: Bologna vs Sampdoria, Torino vs Milan dan Klasmen, Lengkap Jadwal Pertandingan Serie A

Cara Membuat :
1. Campur jadi satu bahan kulit, kecuali garam, uleni asal rata saja, selanjutnya masukkan garam, uleni kembali sampai tercampur rata dan agak kalis.
2. Diamkan adonan selama 1 jam, sampai mengembang.
3. Setelah adonan 1 jam, kempiskan adonan dan pipihkan pakai rolling pin dengan ketebalan 1/2 cm (bentuknya pipih kotak)
4. Selanjutnya oles atasnya dengan setengah saus bolognese, tabur paprika dan irisan bombay, lanjutkan dengan menyusun smoked beef dan oles kembali dengan saus.
5. Lalu taburi dengan keju melt dan oregano diatasnya, kemudian gulung memanjang pizzanya, potong2, dan susun di loyang aluminium yang sudah dioles margarin tipis2.
6. Oven pizza dengan suhu 180°C selama 20 menit sampai permukaan kecokelatan, angkat sajikan.

BANANA STRUDEL

Bahan :
- 1 lembar kulit pastry
- 5 buah pisang raja, potong bulat
- 2 sdm coklat chip
- 80 gr keju parut
- 2 sdm kacang cincang
- 1 sdm meises coklat
- 1 butir kuning telur, untuk olesan

Baca Juga: 4 Zodiak yang Berkencan Hanya untuk Memajukan Karier

Cara Membuat :
1. Sedikit pipipihkan kulit pastry nya, lalu kerat2 menyerong pinggirnya.
2. Susun potongan pisang ditengah tambahkan coklat chip, keju dan kacang cincang.
3. Lalu lipat menyilang sisi kanan kirinya secara bergantian sampai semua tertutup.
4. Oles bagian atasnya dengan kuning telur, tabuti dengan meises, kacang cincang dan keju parut.
5. Oven api atas bawah dengan suhu 200°C selama 20-25 menit ( sesuaikan suhu oven masing2 ya)
sampai atasnya kecoklatan dan matang.
6. Tunggu agak dingin lalu potong2 sesuai selera.

DADAR GULUNG

Bahan Kulit :
- 100 gr tepung terigu segitiga
- 300 ml santan sedang
- 1 butir telur
- 1 sdm gula pasir
- 1/4 sdt garam

Bahan Pewarna :
- 10 lembar daun pandan
- 1 tetes pasta pandan

Bahan Isi :
- 150 gr kelapa parut
- 100 ml air
- 60 gr gula merah (bisa ditambah gula manis jika suka manis)
- 1/2 sdt garam
- 1 lembar daun pandan
• Campur semua jadi satu, masak pakai api sedang sambil diaduk aduk sampai meresap, dan kesat.

Baca Juga: Dakwah Jalur Sepakbola! Bintang Top Eropa yang Sebar Toleransi Lewat Performa Gacor di Lapangan

Cara Membuat :
1. Blander daun pandan dgn air, lalu saring.
2. Campur semua bahan kulit dan pewarna jadi satu, aduk sampai licin dan tercampur rata, saring.
3. Panaskan teflon, oles dengan sedikit minyak, tunggu sampai benar2 panas lalu tuang adonan, buat dadar tipis, tunggu matang, angkat.
4. Beri isian secukupnya, lipat kanan kirinya, gulung, sajikan.

PISANG GORENG COKLAT KEJU

Bahan :
- 3 buah pisang kepok
- 100 gr tepung pisang goreng instan
- air secukupnya
- tepung panir secukupnya
- meises coklat dan keju parut secukupnya

Cara Membuat :
1. Campur tepung instan dengan air, aduk rata (adonan agak kental)
2. Kupas pisang lalu belah memanjang satu sisinya jangan sampai putus, celup ke adonan tepung, lalu gulingkan di tepung panir sampai rata.
3. Goreng pisang di minyak panas sampai kering kecoklatan, angkat, tiriskan.
4. Terakhir beri toping meises coklat dan parutan keju diatasnya, sajikan.

Baca Juga: Bayern Munich vs Villarreal: Link Nonton Langsung, Preview, Prediksi, Berita Tim, Liga Champions 2021-22

LUMPIA REBUNG

Bahan Kulit :
- 10 sdm tepung terigu cakra
- 2 buah putih telur
- 1/2 sdt garam
- 300 ml air
Campur dan aduk rata (adonan kental)
Panaskan teflon, setelah teflon panas, angkat dari kompor, oles bahan kulit dengan kuas tahan panas sampai rata, letakkan kembali diatas kompor, tgg kulit matang, tandanya akan lepas sendiri dan nggak lengket diteflon, lakukan sampai adonan habis.

Bahan Isi :
- 400 gr rebung, potobg korek api
- 150 gr daging ayam, cincang kasar
- 2 batang daun bawang, rajang
- 2 butir telur kocok lepas
- 1/2 buah bawang bombay, cincang
- 6 butir bawang merah, cincang
- 4 siung bawang putih, cincang
- 1/2 sdt merica bubuk
- 2 sdm kecap asin
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt gula pasir
- 50 ml air
- garam dan kaldu bubuk secukupnya
- 2 sdm margarin untuk menumis

Cara Membuat :
1. Rebus rebung dengan sedikit garam, sebentar saja, angkat, tiriskan.
2. Panaskan margarin, tumis bawang bombay, merah dan putih sampai harum, masukkan rebung, tumis sebentar tambahkan semua sisa bahan kecuali air, daun bawang dan telur, aduk rata.
3. Masukkan air, aduk sebentar, biarkan bumbu meresap dan air menysut, cicipi rasa.
4. Terakhir tambahkan kocokan telur dan daun bawang aduk rata, sampai telur matang, angkat.
5. Siapkan kulit lumpia, beri isian 1-2 sdm, lipat dan gulung, lakukan sampai kulit habis.
6. Goreng dalam minyak panas, menggunakan api sedang sampai kecoklatan, angkat, tiriskan.
7. Jadi 20 buah lumpia.

Tahu Berontak

Bahan :
- 10 buah tahu pong, lubangi satu sisinya
- 2 buah wortel, kupas, serut kasar
- 5 lembar kubis, iris kasar
- 2 genggam tauge
- 1 batang daun seledri
- 1 batang daun bawang - gula, garam dan kadu bubuk secukupnya
- 3 sdm minyak untuk menumis
- minyak secukupnya, untuk menggoreng tahu

Bahan Pencelup :
- 3 sdm tepung beras
- 1 sdm tepung terigu
- 1/2 sdt kunyit bubuk
- 1 sdt ketumbar bubuk
- air secukupnya
- garam secukupnya
Campur semua jadi satu, tingkat keenceran disesuaikan.

Bumbu Halus :
- 5 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt merica butiran

Cara Membuat :
1. Panaskan minyak, tumis bumbu halus sampai harum, masukkan wortel, tauge dan kubis tumis dan aduk rata.
2. Tambahkan gula, garam,kaldu bubuk, daun seledri dan daun bawang, aduk rata.
3. Cicipi rasa, angkat (tumis sayurnya sebentar saja jgn terlalu matang, jadi masih kres2 rasanya sudah diangkat)
4. Siapkan tahu pong, isi dengan sayuran, lakukan sampai habis.
5. Panaskan minyak, celup tahu yg sudah diisi pada bahan pencelup, goreng sampai kedua sisinya kekuningan, angkat, tiriskan.
6. Sajikan hangat dengan cabe rawit hijau.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @luis_widarto

Tags

Terkini

Terpopuler