Uni Emirat Arab (UEA) Akan Buka Kedutaan Besar di Lokasi Gedung Bursa Efek Tel Aviv Israel

- 13 Juli 2021, 14:17 WIB
Tel Aviv Stock Exchange.
Tel Aviv Stock Exchange. /Reuters/

PRIANGANTIMURNEWS– Uni Emirat Arab (UEA) diperkirakan akan segera membuka kedutaannya di wilayah metropolitan di Israel.

Rencana pembukaan Kedutaan Uni Emirat Arab (UEA) untuk Israel berlokasi di gedung Bursa Efek Tel Aviv (Tel Aviv Stock Exchange), bukan di Yerusalem dan akan diresmikan pada Rabu, 14 Juli 2021.

Lokasi ini dianggap oleh Israel sebagai wilayah ibu kotanya, Israel melakukan kampanye dengan semangat untuk mendapatkan pengakuan internasional, sebagian negara menolak klaim tersebut.

Upacara peresmian akan diselenggarakan oleh Mohammed Al Khaja yang menjabat sebagai Duta Besar Uni Emirat Arab (UEA) untuk Israel dan akan hadir Presiden Israel, Isaac Herzog.

Baca Juga: Zona Merah di Garut Terus Berkurang

Pihak Israel telah membuka kedutaannya di wilayah ibu kota Uni Emirat Arab (UEA) pada akhir bulan Juni.

Kedutaan diresmikan oleh Menteri Luar Negeri Israel Yair Lapid di Abu Dhabi serta konsulatnya di Dubai dalam kunjunganya selama dua hari.

Dilansir Middle East Monitor pada Senin, 12 Juli 2021, pembukaan kedutaan Uni Emirat Arab (UEA) di Tel Aviv terjadi pada saat mulai memburuknya hubungan antara UEA dengan Arab Saudi dalam beberapa waktu terakhir, disebabkan hubungan antara Abu Dhabi dengan Israel.

Pada minggu lalu, Arab Saudi memberi pengumuman amandemen aturan mengatur impor dari negara-negara Gulf Cooperation Council (GCC) dalam upaya menghadapi status UEA sebagai pusat perdagangan dan bisnis di wilayah tersebut, mengartikan bahwa barang-barang yang dibuat di zona bebas UEA dengan adanya keterlibatan Israel akan memberikan pengaruh.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Middle East Monitor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x