MENGEJUTKAN, Pelaku Pembunuh Ibu dan Anak di Subang Faham Ilimu Forensik, Begini Penjelasa dr Hastry

- 7 Desember 2021, 19:12 WIB
Ahli forensik dr Sumy Hastry Purwanti diwawancara YouTuber Denny Darko. Berdasarkan pengalaman dr Sumy Hastry menyebut pembunuh ibu dan anak di Subang pelakunya lebih dari satu orang dan berencana.
Ahli forensik dr Sumy Hastry Purwanti diwawancara YouTuber Denny Darko. Berdasarkan pengalaman dr Sumy Hastry menyebut pembunuh ibu dan anak di Subang pelakunya lebih dari satu orang dan berencana. /YouTube Denny Darko

Apa yang dilakukan pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang dengan membersihkan (memandikan?), jenazah korban Tuti dan Amalia, kata dr. Hastry, sudah jelas maksudnya untuk menghilangkan jejak.

Baca Juga: Hanya Satu Kali Klik, Cara Download YouTube Mengubah Video Menjadi MP3 dan MP4 di Savefrom.net

Selain sudah membersihkan dan memandikan jenazah keduanya sebelum dimasukkan ke dalam mobil Alphard, ungkap Hastry, pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang juga mengelap sejumlah tempat di tempat kejadian perkara (TKP), termasuk setir mobil dan pintu-pintu.


Atas dasar itulah, dr Hastry berkesimpulan jika pelaku pembunuh ibu dan anak di Subang memiliki ilmu pengetahuan luar biasa dan sangat paham dunia forensik. Mengetahui ilmu foresnik dimungkinkan, jelas Hastry, karena saat ini sangat mudah mengakses pengetahuan tentang forensik melalui internet.

Meski demikian, dr. Hastry mengungkapkan, tidak ada kejahatan yang sempurna. Tim Inafis Mabes Polri dan Polres Subang masih bisa mendeteksi sidik jari pembunuh ibu dan anak di Subang di tembok yang kering, pintu masuk, pintu keluar, dan di mobil.

Baca Juga: Tragedi Penembakan Anggota Brimob Terhadap Warga Sipil, Seakan-Akan Sedang Perang

"Bisa ditemukan, mungkin waktu membersihkan cepat-cepat. Kemarin saya dapat, sidik jari di sekitar mobil, di rumah juga," ujar dr Hastry.

Meski sedikit, jelas Hastry, petunjuk yang didapat dianggap sudah cukup kuat untuk menjadi alat bukti yang bisa menjerat tersangka pembunuh ibu dan anak di Subang. Karena kepolisian didukung oleh tim forensik yang terdiri daeri berbagai disiplin ilmu.

Kata dr Hastry, untuk lebih menguatkan ke arah penunjukkan tersangka pembunuh ibu dan anak di Subang, bukti yang didapat itu dipadukan dengan alat bukti lainnya seperti hasil tes lie detektor, psikologi forensik hingga ilmu grafologi.

Lebih lanjut Hastry menjelaskan, pemeriksaan forensik yang dilakukannya dalam kasus pembunuh ibu dan anak di Subang sebenarnya sudah rampung dan apa yang menjadi temuannya sifatnya mutlak.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah