4 Penyakit Akibat Sering Mengkonsumsi Mie Instan

26 Juni 2022, 17:48 WIB
ilustrasi gangguan pencernaan/freepik/ /

PRIANGANTIMURNEWS- Mie instan merupakan makanan yang sudah umum bagi penduduk tanah air kita khususnya di kalangan anak muda karena harganya yang relatif murah dan mudah untuk dimasak.

Mie merupakan makanan yang paling digemari masyarakat khususnya di Indonesia. 

Bahan dasar mie sendiri ialah tepung terigu, maka dari itu mie dapat digunakan sebagai sumber makanan pokok karena mie mengandung karbohidrat cukup tinggi sama halnya dengan nasi.

Baca Juga: KASUS SUBANG TERKUAK, Yosep Secara Blak-Blakan Curigai Jika Diantara 4 Saksi ini Adalah Pelaku!

Pada umumnya, mie instan mengandung zat-zat seperti bahan pengawet dan pewarna sintetis yang dapat dinetralisir tubuh apabila tidak dikonsumsi dalam jumlah yang banyak.

Mie instan juga mengandung MSG (Monosodium Glutamat) sehingga jika dikonsumsi berlebihan akan menyebabkan tubuh menerima terlalu banyak zat garam yang dapat memicu berbagai penyakit.

Mie instan juga hanya mengandung karbohidrat dan lemak jahat sehingga jika dikonsumsi tanpa makanan penyeimbang hanya akan menyebabkan kurangnya gizi yang diperlukan tubuh kita seperti protein, zat besi, vitamin, zat mikro dan makro lainnya.

Baca Juga: Viral, Anak SD Chat Mendiang Ibunya di WhatsApp Pamer Nilai Rapor

Meskipun tidak memiliki kandungan yang membahayakan, tetap ada resiko jika mengonsumsi mi instan secara berlebihan, apalagi tidak disertai asupan gizi harian yang dibutuhkan oleh tubuh.

Berikut adalah empat penyakit akibat sering mengkonsumsi mie instan: 

1. Penyakit jantung 

memakan mie lebih dari dua kali seminggu ternyata jauh meningkatkan resiko terkena sindrom metabolik.

Baca Juga: MK10 Is Back! Janji Klok Setelah Ganti Nomor Punggung, Ciro Semakin Membaik, Perkembangan Kasus GBLA!!

Sindrom metabolik adalah sekumpulan gejala yang meningkatkan peluang terkena penyakit jantung.

Mie instan juga menggunakan MSG atau monosodium glutamat supaya rasanya menjadi lebih gurih.

Kandungan MSG yang cukup tinggi di dalam satu porsi mie instan maka akan memicu penyakit jantung. 

Oleh karena itu mie instan ini tidak disarankan untuk dikonsumsi oleh penderita hipertensi, gagal jantung, penggunaan obat diuretik, dan beberapa jenis obat antidepresan.

Baca Juga: Kabar Bahagia Artis Cantik Jang Nara Dikabarkan Menikah Hari Ini

2. Obesitas 

Mie instan punya kalori yang sangat tinggi dan nilai gizi yang terkandung didalamnya, tidak sebanding dengan tingginya kalori yang masuk.

3. Gangguan pencernaan 

Mie instan menjadi salah satu makanan yang susah dicerna, hal ini bisa menyebabkan diare, kembung, dan sembelit.

4. Gangguan ginjal

Kebanyakan makan mie instan bisa membuat ginjal terganggu,  hal ini menyebabkan natrium dan cairan tubuh menumpuk yang bisa menyebabkan pembengkakan pada kaki atau menumbuknya cairan disekitar jantung.

Itulah empat penyakit akibat sering mengkonsumsi mie instan.***

Editor: Galih R

Sumber: Youtube Kevin Dikmanto

Tags

Terkini

Terpopuler