Penjelasan dan Pencegahan Tentang Penyakit Lyme Disease Yang Dulu Pernah Menyerang Justin Bieber

- 11 Juni 2022, 16:43 WIB
Potret kutu yang sedang menggigit kulit.
Potret kutu yang sedang menggigit kulit. / youtube Fimela Media

PRIANGANTIMURNEWS- Lyme Disease merupakan salah satu penyakit menular yang diderita manusia dan hewan melalui kutu.

Kutu-kutu penyebab penyakit ini merupakan kutu yang sudah terinfeksi bakteri Borrelia mayonii.

Jenis kutu yang paling sering adalah kutu rusa sebagai faktor pembawa penyakit ini.

Kebanyakan orang yang terkena penyakit ini akan sembuh dengan cepat. Namun beberapa penderita akan terus menderita penyakit Lyme disease walaupun sudah menjalani perawatan.

Baca Juga: Inilah Alasan Skuad Timnas Belanda Menggunakan Jersey Klub Amatir Saat Latihan Kemarin

Menurut laporan Centers for Disease Control and Prevention (CDC) sekitar 300.000 ribu orang di Amerika Serikat beresiko mengidap penyakit Lyme Disease setiap tahunnya.

Sedangkan gejala awal terkena penyakit ini adalah 3 hingga 30 hari setelah digigit kutu yang terinfeksi orang akan merasakan demam, sakit kepala, kelelahan, nyeri otot, serta pembekakan kelenjar getah bening jika tidak muncul ruam di tubuh. Selain itu muncul ruam 70 persen di tubuh orang yang sudah terinfeksi.

Bentuk pencegahan dari penyakit Lyme Disease adalah jika memiliki hewan peliharaan harus dijaga kebersihannya, jika ingin ke hutan atau semak-semak.

Pakai lotion anti serangga, mandi sehabis pergi dari hutan atau semak-semak, carilah jalan setapak untuk menghindari kutu yang ada di semak dedaunan.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Youtube Fimela Media


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x