Polres Tasikmalaya Sasar Warga Desa Parung Cibalong Tasikmalaya, Ini Alasannya

- 14 Oktober 2023, 14:30 WIB
Polres Tasikmalaya dan pihak terkait berikan makanan bergizi untuk anak beresiko Stunting tinggi di Desa Parung, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Tasikmalaya
Polres Tasikmalaya dan pihak terkait berikan makanan bergizi untuk anak beresiko Stunting tinggi di Desa Parung, Kecamatan Cibalong, Kabupaten Tasikmalaya /Edi Mulyana/PRIANGANTIMURNEWS

"Susu, buah buahan, sayuran, beras, telur, ikan sarden. Makanan bergizi lainya kita berikan kepada mereka. Melihat kondisi anak anak kita ini memang membutuhkan perhatian urusan asupan gizinya," ujar, Suhardi.

Suhardi menjelaskan kenapa lokasi ini dipilih sebagai tempat pemberian bantuan, karena tingkat resiko stunting pada anak cukup tinggi. 

Belum lagi, faktor wilayah yang cukup jauh dari ibu kota dan fasilitas penunjang, membuat resiko stunting pada anak sangat rentan.

"Desa Parung menjadi pilih kami untuk memberikan bantuan salah satu alasanya karena resiko stunting cukup tinggi," kata Kasat Binmas Polres Tasikmalaya AKP Dian.

Baca Juga: Kemenkumham Kanwil Jabar dan Lapas Tasikmalaya Bantu Tangani Masalah Stunting

Dilokasi yang sama, salah satu dari seratus orang yang hadir, orang tua anak mengaku senang mendapatkan bantuan makanan bergizi. Bahkan mereka berharap bantuan serupa berkala diberikan pemerintah daerah.

Mereka mengaku untuk memenuhi gizi anak selain faktor ekonomi, yang berdampak ketidak mampuan untuk membeli makanan bergizi juga akibat banyak memiliki anak.

"Terimakasih pak Polisi kami dapat bantuan makanan enak bergizi, anak saya bisa minum susu nuhun," ujar, Ai, selaku penerima bantuan.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x