Anies Baswedan Sambut Dinas Cipta Karya Tata Ruang sebagai Peraih Penghargaan Bhumandala

12 November 2021, 14:14 WIB
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan bangga DKI Jakarta dipilih UNESCO sebagai Kota Sastra Dunia, satu-satunya di Indonesia. /Foto: Instagram/@aniesbaswedan/

PRIANGANTIMURNEWS – Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan melakukan penyambutan terhadap Dinas Karya Tata Ruang Provinsi DKI Jakarta.

Penyambutan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis, 11 November 2021 di Balai Kota DKI Jakarta.

Dinas Cipta Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta berhasil meraih piala penghargaan Bhumandala Award pada 29 Oktober 2021.

Baca Juga: 9 Manfaat Daun Sirih Untuk Kesehatan, Salah Satunya untuk Kesehatan Jantung

Penghargaan yang diraih oleh Dinas Cipta Tata Ruang dan Pertanahan DKI Jakarta sebagai Simpul Jaringan Geospasial Terbaik yang diselenggarakan oleh Badan Informasi Geospasial.

“Senang sekali menyambut teman-teman Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Pertanahan Provinsi DKI Jakarta di Balai Kota Kemarin,” ucap Anies Baswedan, seperti dikutip priangantimurnews.com dari Instagram @aniesbaswedan.

“Mereka dating untuk menitipkan Piala Pengahrgaan Bhumandala Award di Balai Kota DKI Jakarta,” lanjutnya.

Baca Juga: SIARAN LANGSUNG Akad Nikah Ria Ricis dan Teuku Ryan 12 November 2021

Sebagai Gubernur DKI Jakarta, Anies mengatakan bahwa konsep yang dibawa oleh Dinas Tata Ruang dan Pertanahan dalam ajang ini adalah Aplikasi Informasi Rencana Kota (IRK).

Aplikasi Informasi Rencana Kota (IRK) merupakan salah saru inovasi pemanfaatan informasi geospasial yang dikembangkan DCKTRP DKI Jakarta pada portal Jakarta Satu.

Aplikasi ini juga merupakan inovasi yang digunakan sebagai upaya untuk memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi yang tengah mengalami perkembangan yang sangat cepat.

Baca Juga: Kasihan, Gala Sky Panggil-panggil Orangtuanya Tiap Malam

“Melalui aplikasi Informasi Rencana Kota (IKR), Pemprov DKI Jakarta mendapatkan Inovasi Terbaik Pemanfaatan Informasi Geospasial,” ujar Anies Baswedan selaku Gubernur DKI Jakarta.

Anies juga berharap dan menunggu Dinas Cipta Tata Ruang dan Pertanahan dapat melakukan terobosan-terobosan baru untuk kemajuan Provinsi DKI Jakarta.

“Sekali lagi selamat untuk inovasinya, kami tunggu terobosan-terobosan berikutnya untuk Jakarta,” pungkasnya.***

 

Editor: Aldi Nur Fadilah

Sumber: Instagram @aniesbaswedan

Tags

Terkini

Terpopuler