Gawat! Angka Pemakaman Jenazah COVID-19 di DKI Jakarta Tembus Rekor Tertinggi dalam Sepekan

- 4 Juli 2021, 22:53 WIB
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam apel gabungan pengawasan PPKM Mikro.
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dalam apel gabungan pengawasan PPKM Mikro. /Instagram/@aniesbaswedan/Instagram @aniesbaswedan

PRIANGANTIMURNEWS- Jumlah angka pemakaman jenazah COVID-19 di DKI Jakarta telah mencapai rekor tertinggi selama sepekan sebelum diberlakukannya kebijakan PPKM Darurat.

Hal itu disampaikan langsung oleh Gubernur Provinsi DKI Jakarta, Anies Baswedan pada hari Minggu, 4 Juli 2021, saat melakukan pemantauan di sejumlah posko penyekatan yang merupakan jalan keluar masuk menuju Jakarta.

Dalam kesempatan tersebut, Anies menyampaikan bahwa angka kematian dan angka pemakaman jenazah COVID-19 di wilayah Jakarta telah meningkat secara signifikan.

Baca Juga: Kasus Covid-19 di Pangandaran Melonjak, Warga Inisiatif Lakukan Penyemprotan Disifektan Pakai Dana Prelek

Menurut Anies, dalam sepekan terakhir angka pemakaman Jenazah COVID-19 tersebut telah tembus hingga 392 pemakaman. Ini merupakan rekor tertinggi yang ada di Indonesia sejak adanya virus tersebut.

Anies juga mengungkapkan bahwa hal tersebut merupakan tanda bahaya bagi masyarakat Indonesia, khususnya yang ada di Wilayah DKI Jakarta.

"Dari kemarin angka pemakaman protokol COVID-19 mencapai rekornya, 392 pemakaman dilakukan. Ini jenazah. Menambah liang kubur ini adalah sebuah tanda bahaya bagi semua bahwa jumlah kematian di Jakarta meningkat amat tinggi," ungkap Anies saat melakukan peninjauan tersebut.

Baca Juga: PPKM Darurat Dianggap Membuat Tak Nyaman, Kapori: Ini Semua untuk Keselamatan Masyarakat

"Ini adalah orang-orang yang dua minggu sebelumnya masih sehat, mereka orang tua, ayah, ibu, kakak, adik kita," lanjutnya.

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x