Peretasan 10 Jaringan Kementerian Diduga oleh Hacker China Sangat Memalukan

- 14 September 2021, 09:19 WIB
 Ilustrasi hacker.
Ilustrasi hacker. /Pixabay/FotoArt-Treu/Pixabay

PRIANGANTIMURNEWS - Diduga masih lemahnya sistem pengamanan siber di Indonesia, 10 jaringan di kementerian dikabarkan terkena hacker.

Kabar tersebut langsung viral di media sosial salah satunya di Akun Instagram pengamat politik @rocky.gerung.

Peneliti senior Marapi Consulting and Advisory Beni Sukadis menilai, peretasan jaringan pada 10 kementerian dan lembaga milik Pemerintah Indonesia, diduga dilakukan hacker dari China, sebagai peristiwa yang memalukan.

Baca Juga: 10 Daftar Pemain Terbaik FIFA 22 Lionel Messi Salip Dua Pemain Bintang , Bocoran Rilis Terbaru EA Sport 2021

"Tentu saja ini insiden sangat memalukan bagi Pemerintah Indonesia," kata Beni dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram @rocky.gerung Selasa 14 September 2021.

Beni menilai, sistem keamanan siber Indonesia masih memiliki celah yang bisa ditembus oleh hacker asing diduga China.

"Ironisnya, dalam peristiwa ini, yang diincar salah satu lembaga yang diduga mendapat peretasan jaringan adalah Badan Intelijen Negara (BIN)," kata Beni.

Baca Juga: Spoiler Sinema Spesial Suzzanna: Ratu Ilmu Hitam, Tayang Malam Ini Selasa, 14 September 2021 di ANTV

Menurut Beni, pembobolan jaringan BIN telah memperlihatkan betapa sistem keamanan siber negara masih mudah diterobos dan diakses secara ilegal.

Lemahnya sistem keamanan jaringan negara mendapat beragam komentar dari warganet salah satunya dari akun Instagram @liflifnesya berkomentar mengatakan,

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @rockygerungfans


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x