Helikopter Jatuh Satu Meninggal, Kapolri: Heli Hilang Kontak dalam Kondisi Cuaca Buruk  

- 28 November 2022, 16:00 WIB
Ilustrasi - Simak berikut ini adalah kronologi  hilangnya kontak helikopter milik Polri pada Minggu, 27 November 2022.
Ilustrasi - Simak berikut ini adalah kronologi hilangnya kontak helikopter milik Polri pada Minggu, 27 November 2022. //Polairud Polri

 

PRIANGANTIMURNEWS - Helikopter milik Polairud nomor regsiter P-1103 yang hilang kontak dio perarian Belitung Timur hingga kini belum juga ditemukan.

Tim SAR Gabungan msih terus malakukan pencarian di titik jatuhnya Helikoter milik Polri tersebut.

Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo menyebutkan helikopter Polairud nomor register P-1103 yang hilang kontak di perairan Belitung Timur terbang dalam kondisi cuaca buruk.

Baca Juga: Kepala BP2MI, Benny Rhamdani Nyatakan Perang, dan Minta Restu kepada Jokowi

"Karena mendapatkan kondisi cuaca buru sehingga satu helikopter kemudian lost contact,” kata Sigit, usai menghadiri kegiatan penyematan Brevet Hiu Kencana kepada Ketua DPR RI Puan Maharani di KRI Alugoro-405 saat berlayar ke Teluk Jakarta, Senin 28 Novemver 2022.

Dikatakan jenderal bintang empat itu, hilangnya helikopter P-1103 yang membawa empat personel Polri itu, sebagai musibah yang menimpa keluarga besar Polri.

Sebelum hilang kontak kata Kapolri, Helikopter tersebut dalam perjalanan kembali dari Pangkalan Bun menuju Pondok Cabe. Total ada dua helikopter yang terbang pada hari Minggu 27 November 2022.

“Tadi pagi kami mendapatkan informasi bahwa sudah ditemukan pelampung dan kursi, serta satu jenazah salah satu anggota kami," ujar Sigit seperti dikutip priangantimurnews.com dari antara.


Upaya pencarian terhadap kru helikopter Polairud P-1103 terus dilakukan, tercatat ada empat kru yang dibawa saat kecelakaan terjadi. Polri mengerahkan seluruh sumber daya yang dimiliki dalam melakukan pencarian.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x