Peran Penting dan Strategis Penyuluh Agama dalam Membentuk Akhlak Masyarakat

- 6 Februari 2024, 21:00 WIB
Ilustrasi penyuluh yang ingin membentuk akhlak masyarakat.
Ilustrasi penyuluh yang ingin membentuk akhlak masyarakat. /Pixabay/

PRIANGANTIMURNEWS - Indonesia dengan jumlah penduduk terbanyak ke empat di dunia merupakan negara yang rentan terhadap kesiapan masyarakatnya dalam menerima cepatnya perubahan zaman.

Perubahan zaman tersebut termasuk di dalamnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi. Perkembangan yang tentu saja diikuti dengan perubahan zaman akan menyebabkan berkembangnya pula perubahan gaya hidup dan pola fikir masyarakat secara signifikan dalam berbagai aspek.

Perubahan zaman tersebut akan menyebabkan terjadinya juga pergeseran nilai-nilai akhlak dalam masyarakat. Indonesia yang mayoritas penduduknya merupakan Muslim sudah diajarkan mengenai pentingnya akhlak dalam menjalani kehidupannya.

Baca Juga: Masyarakat Kabupaten Tasikmalaya Terancam Tidak Bisa Gunakan Jamkesda

Dilansir priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Repesitori UIN Allauddin Makassar terkait akhlak masyarakat yang terus mengalami pergeseran nilai ini maka peran dari Penyuluh Agama Islam sangat  dibutuhkan.

Penyuluh Agama Islam adalah mitra bimbingan masyarakat Islam sekaligus merupakan ujung tombak dalam melaksanakan tugas membimbing umat Islam dalam mencapai kehidupan berkualitas.

Penyuluh Agama adalah Pegawai Negeri Sipil (PNS) dibawah Kementerian Agama yang mengemban tugas mulia serta bertanggung jawab dan memiliki wewenang secara penuh untuk melakukan kegiatan bimbingan keagamaan dan penyuluhan pembangunan melalui bahasa agama.

Baca Juga: Pemuda Rt 03 Sukalaya II Silahturahmi Kuatkan Nilai Leadership, dan Nilai Keagamaan Antar Pemuda

Peran Penyuluh Agama di masyarakat sangat penting dan strategis.Penyuluh Agama Islam juga merupakan pembimbing yang memberikan pencerahan keagamaan kepada umat.

Halaman:

Editor: Sri Hastuti

Sumber: Repesitori UIN Alauddin Makassar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x