Ridwan Kamil Resmikan Alun-alun Singaparna, Ada Lomba Lato-lato Dadakan Sampai Imbauan Jaga Kebersihan

- 15 Januari 2023, 13:06 WIB
Ridwan Kamil dan Bupati Tasikmalaya saat meresmikan Alun-Alun Singaparna.
Ridwan Kamil dan Bupati Tasikmalaya saat meresmikan Alun-Alun Singaparna. /

"SAAT PERESMIAN ALUN2 SINGAPARNA,
Ada 12 sepeda sebagai doorprize. Biar cepet terbagikan, saya bikin aja lomba latto-latto alias Nok-Nok. Siapa yang menang? Gak ada menang kalah. semuanya diberi sepeda satu-satu. #semuabahagia. Hatur Nuhun," tulis Ridwan Kamil dalam unggahan video yang dibagikan di Instagram @ridwankamil.

Dalam video yang diunggah tersebut terlihat sebanyak 12 anak-anak antusias mengikuti lomba lato-lato.

Baca Juga: Kementerian Pertahanan Kembali Rekrut Komponen Cadangan Angkatan 2023, Syarat dan Cara Daftarnya

Bahkan diakhir video, anak-anak yang kalah duluan pun masih mendapat hadiah yakni berupa uang sebesar Rp250 ribu.

Di lain unggahan, Ridwan Kamil juga memperingatkan keindahan dari alun-alun Singaparna.

Ia mengatakan bahwa Alun-alun Singaparna ini dilengkapi dengan panggung agar visa dipakai untuk acara kebudayaan.

Kemudian difasilitasi dengan tempat-tempat untuk pameran dan kuliner, dan laun-lain.

Baca Juga: Delman dan Pedati, Dua Alat Transportasi Tradisional Tetap Bertahan di Tengah Moda Transportasi Modern

Selain itu ada Asmaul Husna sebagai pengingat bahwa untuk menjadi pribadi yang bertakwa dan simbol kujang yang merupakan tanda bahwa Alun-alun ini terletak di tatar Sunda.

Kemudian Ridwan Kamil mengimbau masyarakat bisa menjaga ketertiban dan juga kebersihan Alun-alun.

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x