Achmad Jufriyanto Memiliki Peluang Emas Menambah Gelar Juara Bersama Persib Bandung

29 Mei 2024, 14:13 WIB
Achamad Jufriyanto yang memiliki peluang emas merahih jauara berasaam Pangeran Biru. /Insatgram/@achmad16jufriyanto/

PRIANGANTIMURNEWS - Pemain senior ini berpotensi meraih gelar juara untuk kali kedua bersama Persib Bandung setelah terakhir kali mempersembahkan trofi pada tahun 2014.

10 tahun yang lalu Achmad Jufriyanto menjadi pahlawan kemenangan Persib Bandung lewat tendangannya di babak adu penalti saat final melawan Persipura Jayapura.

Meskipun jarang mendapatkan waktu bermain di lapangan pada musim ini Achmad Jufriyanto memiliki peran penting sebagai asisten pelatih ia membantu pelatih Bojan Hodak dalam sesi latihan menjadi pemimpin bagi rekan-rekannya dan dihormati oleh pemain muda dan asing di Persib Bandung.

Baca Juga: Bek Senior Persib Bandung Achmad Jufriyanto Jalani Lisensi Kepelatihan B AFC

Achamd Jufriyanto merasa bersyukur bisa mendapat kesempatan kembali mengangkat trofi untuk kedua kalinya bersama Persib Bandung.

Setelah Persib menang 3-0 di leg pertama final Championship Series Liga 1 2023-2024 melawan Madura United kini tantangan baginya dan timnya adalah mempertahankan unggulan tersebut.

"Alhamdulillah, tetapi yang lebih penting bagi saya sekarang adalah bagaimana kami bisa mempertahankan keunggulan 3-0 di Madura," kata Achamd Jufriyanto.

Baca Juga: Liga 1 Dihentikan Dengan Waktu Lama! Achmad Jufriyanto Pilih Pensiun! Benarkah? Cek Faktanya

"Kemenangan itu adalah langkah awal namun belum menjamin kami sebagai juara," tambah Achamd Jufriyanto.

"Kami memang unggul tapi pertandingan penentu berada di Madura," ujar Achmad Jufriyanto.

Kami tetap fokus dan serius karena yang terpenting adalah bagaimana kami bisa mempertahankan keunggulan tersebut dan meraih gelar juara," tutur Achamd Jufriyanto.

Baca Juga: Sindir Bobotoh dan Jakmania Kekanakan! Jufriyanto Cape Dengan Tingkah Suporter Sampai Ungkap Begini!

Pada musim ini tercatat bermain dalam dua pertandingan melawan Dewa United dan tampil sebagai starter selama 90 menit melawan PSS Sleman.

Dengan usia 37 tahun lebih, Achmad Jufriyanto menjadi pemain senior bersama Victor Igbonefo di Persib Bandung kontrak keduanya akan berakhir setelah musim ini berakhir.***

Editor: Sri Hastuti

Sumber: YouTube Kabar PERSIB Terkini HD

Tags

Terkini

Terpopuler