Todd Boehly Resmi Mengakuisisi Chelsea, Wellcome to Stamford Bridge!

- 31 Mei 2022, 13:32 WIB
Bos baru Chelsea, Todd Boehly
Bos baru Chelsea, Todd Boehly /Instagram/@toddboehlyofc/

PRIANGANTIMURNEWS- Pengusaha asal Amerika Serikat, Todd Boehly resmi mengakuisisi Chelsea bersama Clearlake Capital Group.

Pernyataan tersebut disampaikan secara langsung oleh manajemen Chelsea melalui laman resmi klub pada Senin lalu.

Keduanya akan berbagi kendali atas manajemen klub dan Todd Boehly akan menjabat sebagai Chairman Chlesea secara langsung.

Baca Juga: Kumpulan Ucapan Selamat Hari Lahir Pancasila, Jatuh Pada Rabu 1 Juni 2022

Kabarnya setelah mengakuisisi Chelsea, ia menjanjikan beberapa hal kepada The Blues seperti: merenovasi Stadion Stamford Bridge, mengembangkan akademi dan tim wanita.

Boehly sendiri telah mencapai rekor kesepakatan untuk membeli Chelsea dari pemilik sebelumnya yaitu Roman Abramovich dengan nilai hampir 5 miliar USD pada Mei 2022.

Di sisi lain, jika dilihat dari daftar miliarder terkaya di dunia pada 2022 versi Forbes, Todd Boehly berada di urutan 637 dengan total kekayaan mencapai 4,5 miliar USD.

Baca Juga: 3 Tim yang Sulit Dihadapi Real Madrid, Salah Satunya Arsenal

Sementara, Abramovich berada di atas Todd yaitu di peringkat ke 350 dengan total kekayaan 8,8 miliar USD.***

Editor: Galih R

Sumber: Instagram @flygoalcom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x