Korea Selatan Masuk Ke Babak 16 Besar Piala dunia, Presiden Yoon Seok Yeol Bilang Begini

- 3 Desember 2022, 14:46 WIB
Setelah lolos ke babak 16 besar, Presiden Yoon Seok Yeol tidak diam, dan bilang begini Ke Timnas Korea Selatan//Ig @sukyoel.yoon
Setelah lolos ke babak 16 besar, Presiden Yoon Seok Yeol tidak diam, dan bilang begini Ke Timnas Korea Selatan//Ig @sukyoel.yoon /

Namun, setelah mengalahkan Portugal yang merupakan tim terkuat di Grup H. Harapan bagi timnas untuk masuk ke babak 16 besar muncul.

Gol kedua dari Hwang Hee Chan di menit-menit akhir hasil assist dari kapten tim Son Heun Min memberikan kemenangan penuh tangisan tidak hanya bagi tim, tetapi juga pendukung timnas Korea Selatan.

Baca Juga: Kesal Gagal Lolos 16 Besar, Cavani Ngamuk dan Tonjok Monitor VAR

Sambutan kemenangan baru benar-benar dirasakan setelah Uruguay menang 2-0 melawan Ghana. Meski menang, Uruguay kalah selisih gol dari Korea Selatan, dan menduduki posisi ketiga di klasemen Grup H. Sementara Ghana berada di peringkat akhir.

Son Heung Min yang melangsungkan wawancara pasca pertandingan mengungkapkan kegembiraannya.

"Saya sangat bangga kepada para pemain. Mereka patut mendapatkan pujian. Kami akan mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya," kata Son seperti dikutip Sportal Korea.

Baca Juga: Lakukan Blunder Fatal saat Lawan Korsel, Ronaldo Sedih di Hadapan Pepe

Tentu kemenangan ini menjadi sebuah PR besar bagi Korea Selatan. Mereka harus bekerja ekstra keras lantaran akan berjumpa dengan raksasa sepakbola, Brasil, pada 6 Desember mendatang.

Seperti diketahui Brasil berada di peringkat nomor satu, dalam ranking FIFA, dan pernah mengalahkan Korea Selatan 5-1 pada pertandingan di bulan Juni.***

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x