Esensi Hari Guru Nasional, Begini Kata Para Tokoh Di Dunia: Muliakan Guru

- 25 November 2021, 13:10 WIB
 Ilustrasi,  Esensi Hari Guru Nasional 25 November
Ilustrasi, Esensi Hari Guru Nasional 25 November /pixabay/14995841/
PRIANGANTIMURNEWS - Hari Guru Nasional diperingati setiap 25 November. Peringatan Hari Guru Nasional dimulai dari terbentuknya sebuah organisasi PGRI yaitu singkatan dari Persatuan Guru Republik Indonesia.
 
Organisasi ini berdiri 100 hari setelah kemerdekaan Republik Indonesia yaitu pada tanggal 25 November 1945.
 
Hari Guru Nasional tentu memiliki esensi di dalamnya. Memuliakan guru dengan memberikan penghargaan dan penghormatan kepadanya adalah kewajiban bagi setiap murid dan tentunya tidak terbatas waktu.
 
Ali bin Thalib pernah berkata "Aku adalah hamba dari siapa pun yang mengajariku walaupun hanya satu huruf. Aku pasrah padanya. Entah aku mau dijual, dimerdekakan atau tetap sebagai seorang hamba,"
 
Perkataan ini memberikan pelajaran penting bagi kita bahwa guru memilki tingkat yang lebih tinggi dihadapan murid-muridnya.
 
Ki Hajar Dewantara mengatakan, Guru adalah penuntun murid untuk menggapai keselamatan dan kebahagian baik sebagai seorang manusia ataupun sebagai anggota masyarakat.
 
 
Dalam Islam guru mendapatkan tempat istimewa, Nabi Muhammad SAW bersabda yang artinya "Barang siapa yang memuliakan orang berilmu (guru), maka sungguh ia telah memuliakan aku. Barang siapa yang memuliakan aku, maka sungguh ia telah memuliakan Allah. Barang siapa yang memuliakan Allah maka tempatnya Surga,"
 
Jadi sudah selayaknya kita sebagai murid memuliakan guru sebagai seorang yang berilmu dan menebarkan ilmunya.
 
Melalui peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 25 November 2021 ini sudah selayaknya kita memberikan apresiasi dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada guru kita sebagai salah satu bentuk wujud syukur kita kepada Tuhan atas ilmu yang kita dapat melalui para guru.
 
 
Peringatan Hari Guru Nasioanal ini bukan hanya sekedar seremoni tahunan yang biasa, tetapi melainkan sebuah peringatan sakral yang kita jadikan sebagai sebuah momentum dalam memuliakan guru.***
 
 

Editor: Muh Romli

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x