Rocky Gerung Sarankan MPR Lakukan Sidang Istimewa Gunakan Hak Interpelasi pada Presiden

- 11 Agustus 2021, 07:09 WIB
  Pengamat politik Rocky Gerung sarankan MPR lakukan sidang istimewa gunakan hak interpelasi pada presiden
Pengamat politik Rocky Gerung sarankan MPR lakukan sidang istimewa gunakan hak interpelasi pada presiden /Tangkapan layar dari Instagram @rockygerungfans/

PRIANGANTIMURNEWS - Pengamat Politik Rocky Gerung memberikan saran kepada Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) untuk melaksanakan sidang istimewa pemanggilan presiden.

"Saya menilai Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak bisa mengeluarkan kebijakan kekuasaan yang baik untuk memberikan solusi atas pandemi saat ini," kata Rocky dikutip priangantimurnews.pikiran-rakyat.com dari Instagram @rockygerungfans Rabu 11 Agustus 2021.

Kata Rocky, harusnya MPR RI ini memakai hak dasar sebagai lembaga dan juga sebagai wakil rakyat lakukan sidang istimewa untuk panggil melakukan interpelasi kepada presiden Jokowi.

Baca Juga: Petugas di Ciamis Beri Teguran Keras bagi Pelanggar Protokol Kesehatan

"MPR harusnya memakai hak dasarnya sebagai lembaga dan juga mewakili rakyat untuk melakukan interpelasi kepada presiden," ujar Rocky.

Lanjut, Rocky, kenapa tidak bisa bikin solusi jika harus minta dari rakyat solusinya? Kan ini ketua MPR mewakili rakyat.

"MPR mestinya interpelasi presiden kan? Kalau ada kebijakan pemerintah yang buruk, pakai hak dasar MPR yang kami berikan,” ujarnnya.

Baca Juga: Petugas Gabungan Gencar Lakukan Operasi Saat PPKM Level 3, Masih Ada Warga yang Kedapatan Tidak Gunakan Masker

Rocky juga mengkritik kebijakan presiden yang hanya fokus dalam penanganan pandemi di pulau Jawa, sehingga menurutnya data pandemi yang ada di luar Jawa tidak begitu akurat.

"Pemerintah tidak harus cemas terkait kenaikan positivity-rate, asalkan diimbangi dengan solusi yang tepat," kata, Rocky.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @rockygerungfans


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x