7 Teknik Videography Agar Menghasilkan Video Cinematic Menggunakan Handphone

20 Agustus 2022, 16:36 WIB
ilustrasi videography mengunakan handphone/pixabay.com /

PRIANGANTIMURNEWS - Sama halnya dengan fhotography menggunakan handphone, dalam videography menggunakan handphone pun diperlukan teknik-teknik dalam pengambilan gambar agar menghasilkan video yang cinematic.

Sedikitnya ada tujuh teknik yang perlu anda pelajari agat video yang anda rekam menghasilkan video yang cinematic, berikut tujuh teknik tersebut:

Pan atau Panning

Teknik yang pertama adalah Pan atau Panning, yaitu teknik menggerakan kamera secara horizontal baik ke kiri maupun ke arah sebaliknya.

Baca Juga: KASUS SUBANG TERAKTUAL: Ada Orang Tegaskan Terduga Pelaku Saksi S Terus Dalam Pengawasan Kepolisian??!

Teknik ini biasanya digunakan untuk menggambarkan keadaan sekitar dimana video tersebut diambil. Teknik ini terpaku pada poros atau titik tertentu, karena yang berubah hanya arahnya saja (kiri – kanan atau sebaliknya).

Tilt

Kalau Pan atau Panning adalah teknik mengambil gambar dengan menggerakan kamera secara horizontal. Sementara Tlit adalah kebalikanya, yaitu teknik mengambil gambar dari atas ke bawah maupun sebaliknya.

Karena kamera harus terpaku disatu titik, maka dalam teknik ini digunakan alat bantu, yaitu tripod agat hasil video stabil

Cara membuat video cinematic di HP ini sendiri sangat berguna bagi Anda yang ingin memperlihatkan karakter atau detail dari objek utama.

Baca Juga: Gempar Kasus Subang: Pelaku Kirimkan Buket Bunga Didepan Rumah TKP!!

Dolly

Ini salah satu teknik yang cukup sulit apabila handphone yang digunakan kurang mumpuni. Sebab, Dolly merupakan teknik dimana Anda menggerakkan kamera untuk mendekati dan menjauhi objek utama.

Berbeda dengan zoom, karena trik ini adalah kamera yang mendekati objek atau menjauhi objek. Hasilnya akan memberikan ilusi kepada penonton bahwa mereka seolah-olah sedang mendekati objek tersebut.

Teknik ini juga dapat memberikan visual dengan efek yang mengalir jika dilakukan dengan benar. Itu karena, Dolly memungkinkan anda untuk merekam objek lain yang bergerak di sekitar objek utama.

Baca Juga: Penjaga Paminal Mabes Polri Buka Suara, ternyata Benar Ia Melihat Brigadir J Disiksa Ferdy Sambo!

Zoom

Hampir mirip dengan teknik Dolly, bedanya zoom akan menghasilkan objek yang semakin membesar. Dalam teknik ini kamera tidak untuk mendekati objek atau menjauhi objek.

Yang paling populer dan mungkin mudah diaplikasikan adalah teknik zooming cepat untuk memberikan kesan dramatis pada video apabila dilakukan dengan benar.

Apabila ingin video lebih terlihat kreatif, biasanya teknik ini dapat digunakan untuk memperbesar atau memperkecil objek yang tidak terduga.

Truck

Ini adalah teknik dimana kamera mengikuti dari samping objek, biasanya kalau di film-film saat mengambil teknik ini menggunakan rel agar kamera stabil saat mengikuti objek.

Baca Juga: Ferdy Sambo dan Putri Candrawathi Terancam Hukuman Mati. Begini Nasib Anak-Anaknya

Pedestal

Untuk menggunakan teknik ini diperlukan aksesoris pendukung seperti gimlab agar hasilnya stabil, sebab teknik ini mirip seperti teknik Truck.

Pedestal menggerakkan kamera ke atas dan ke bawah atau sebaliknya. Teknik ini berbeda dengan Tilt yang hanya mengubah sudut kamera menjadi naik dan turun.

Teknik ini biasanya digunakan untuk menampilkan objek yang tinggi, seperti gedung-gedung bersejarah yang membuat penonton dapat melihat seluruh detail objek utama dari bawah sampai ke atas.

Rack Focus

Teknik ini jarang digunakan oleh para videographer pemula karena diperlukan trik khusus.

Teknik menjadikan objek utama tidak fokus tetapi kemudian objek utama secara perlahan menjadi fokus.***

 

Editor: Muh Romli

Sumber: rumahmedia.com

Tags

Terkini

Terpopuler