Baru Saja Mangkat, Berikut Profil Presiden Malioboro Umbu Landu Paranggi dan Beberapa Puisinya yang Abadi

- 6 April 2021, 16:35 WIB
Sang Presiden Malioboro, Umbu Landu Paranggi saat membacakan puisi
Sang Presiden Malioboro, Umbu Landu Paranggi saat membacakan puisi / Twitter/@ganjarpranowo/

PRIANGANTIMURNEWS – Penyair Umbu Landu Paranggi  meninggal dunia di Rumah Sakit Bali Mandara, Denpasar, pada Selasa pagi, 6 April 2021, pukul 03.55 WITA.

Sang Penyair yang juga merupakan guru bagi para penyair dan sastrawan besar tersebut mangkat dalam usia 78 tahun.

Umbu lahir di Sumba, NTT, pada tanggal 10 Agustus 1943. Beliau dikenal secara luas dengan sebutan Presiden Malioboro. Sebab pada tahun 1960-an dan 1970-an beliau mendirikan komunitas sastra bernama Persada Studi Klub atau yang dikenal dengan sebutan PSK.

Baca Juga: TNI Angkatan Udara Wacanakan Buka Wisata Udara di Pangandaran

Komunitas PSK tersebut didirikan beliau di kawasan Jalan Malioboro, Yogyakarta. PSK berkembang pesat hingga berhasil melahirkan banyak penyair muda yang di kemudian hari menjadi penyair-penyair besar yang berpengaruh di Indonesia.

Sejumlah nama yang pernah berguru pada Umbu antara lain Emha Ainun Nadjib, Korrie Layun Rampan, Linus Suryadi AG, Ragil Suwarna Pragolapati, Yudhistira ANM Masardi, Ebiet G Ade, dan lain-lain.

Sekitar tahun 1975 Umbu Landu Paranggi sempat menghilang dari Yogyakarta, dan kemudian baru diketahui bahwa dia bermukim di Denpasar, Bali. Di Bali beliau juga mendidik anak-anak muda menjadi penyair. 

Beberapa anak muda asal Bali yang juga menjadi murid Umbu kini telah menjadi penyair besar, di antaranya Wayan Jengki Sunarta, Tan Lioe Ie, dan lainnya.

Baca Juga: Kompak, Istri Kepala Desa di Kabupaten Pangandaran Jenguk Korban Tragedi Pasar Wisata

Selain itu, karya-karya Umbu yang berupa puisi juga memiliki pengaruh yang cukup besar di kalangan penyair Indonesia. Puisi-puisi yang ditulis Umbu dikenal luas sebagai puisi yang penuh dengan perenungan yang begitu mendalam.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah