Daging Sapi Lokal di Pasar Cikurubuk Tasikmalaya Langka, Yusuf: Impor Daging Harus Dihentikan

- 8 Mei 2021, 11:21 WIB
plt Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf melakukan sidak  di kios daging sapi di Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya Sabtu 8 Mei 2021
plt Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf melakukan sidak di kios daging sapi di Pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya Sabtu 8 Mei 2021 /PRIANGANTIMURNEWS/EDI MULYANA

PRIANGANTIMURNEWS - Daging sapi lokal di pasar Cikurubuk Kota Tasikmalaya kian langka. Hal itu terjadi karena suplai daging sapi lokal dari petani makin berkurang.

Penyebabnya mereka kalah saing dengan daging impor yang makin merajalela.Kelangkannya daging sapi lokal ini terjadi sejak dua tahun lalu.

Ahmad Saepudin pedagang daging sapi di pasar Cukurubuk Kota Tasikmalaya mengaku daging sapi lokal langka karena tergusur daging sapi impor. Makanya para petani males untuk menyuplai daging sapi lokal lagi.

Baca Juga: Netizen yang Mendoakan Aurel Meninggal, Ternyata Pernah Ditangkap Polisi Gara-gara Kasus Ini

"Saya meminta, kehadiran pemerintah untuk memberikan pengawasan kepada para penyuplai dan pedagang Sapi inpor yang sangat berdampak besar pada pedagang sapi lokas dan petani sapi lokal," kata, Ahmad Saepudin di Pasar Cikurubuk Sabtu 8 Mei 2021.

Sementara itu, Plt Wali Kota Tasikmalaya, Muhammad Yusuf mengatakan, daging kerbau beku impor melonjak. Impor harus dihentikan. Sementara harga daging Sapi lokal melonjak diangka Rp150 ribu per kg mengikuti perkembangan.

"Sekarang harga daging sapi lokal dan impor sedang kejar kejaran sama daging kerbau," kata,Muhammad Yusuf kepada priangantimurnews.com Sabtu 8 Mei 2021.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca Sabtu 8 Mei 2021,  Terjadi Hujan Disertai Petir dan Angin Kencang di wilayah Jabar

Terkait dengan ini kata Yusuf kembali pada kebijakan perusahaan. Pasalnya importir daging sapi saat ini dari luar sudah tidak bisa ditahan. ADa dugaan impor daging sapi ini di bawah penguasa kelompok besar tertetu. Sementara swasembada sapi dari pusat itu sudah diserahkan ke daerah.

Yusuf menyebutkan, langka dan naiknya harga daging sapi akibat pasokan dari petani berkurang. Apalagi sekarang para petani sudah tahu daging sapi itu sudah dikuasai kelompok besar, jadi mereka enggan.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x