Menyongsong 2024 BI Tasikmalaya Beri Pendampingan Halal Ke UMKM

- 3 September 2023, 22:08 WIB
Road to Fesyar 2023: Memperkuat Halal Lifestyle untuk mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan dan Inklusif.
Road to Fesyar 2023: Memperkuat Halal Lifestyle untuk mengakselerasi Pertumbuhan Ekonomi yang Berkelanjutan dan Inklusif. /Edi Mulyadi/priangantimurnews/PRMN/

Dari 3 vilar ini diharapkan mampu memperkuat posisi Indonesia khususnya di Priangan Timur dalam pengembangan ekonomi syariah yang inklusif dan berkelanjutan. 

Aswin juga menyebut, kegiatan ini juga disinergikan dengan Gerakan Nasional Pengendalian Inflasi Pangan (GNPIP) khususnya pada topik halal value chain sektor pertanian. 

Sehingga pengembangan ekonomi dan keuangan syariah diharapkan dapat mendukung pertumbuhan ekonomi di daerah sekaligus menjaga stabilitas harga (inflasi). 

Baca Juga: Danlanal Bandung Tinjau UMKM dan Rumah Pintar di Kampung Bahari Bojongsalawe Pangandaran

"Berbagai program pengembangan ekonomi syariah telah dilaksanakan oleh Bank Indonesia Tasikmalaya," ujar Aswin.

Sampai dengan triwulan III – 2023, telah dilakukan pengembangan kemandirian ekonomi pesantren di 33 Pesantren.

Di 33 Pesantren seperti pengembangan sektor pertanian terpadu berbasis teknologi digital. Telah dilakukan pula pendampingan berbasis masyarakat desa yaitu pilot project desa berdikari (berdaya, mandiri, kreatif, riligi dan Inspiratif) yang saat ini telah berjalan di Desa Tanjungpura Kab Tasikmalaya dan akan direplikasi di Kota Banjar pada tahun ini. 

Baca Juga: UMKM yang Sudah Mempunyai Nomor Induk Berusaha Banyak Mendapat Kemudahan

Pada aspek pengembangan kapasitas dan kapabilitas pelaku usaha syariah, telah dilakukan pendampingan sertifikasi halal kepada 103 UMKM se-Priangan Timur.

Program pendampingan kurasi Industri Kreatif Syariah Indonesia (IKRA) kepada pelaku usaha syariah yang mampu meloloskan 20 pelaku usaha syariah menjadi anggota IKRA. 

Halaman:

Editor: Sri Hastuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah