Rating Drama Korea On Going, ada Snowdrop dan Through The Darkness

- 16 Januari 2022, 10:10 WIB
 Potongan gambar Jisoo dan Yoo In Na dalam drama Snowdrop
Potongan gambar Jisoo dan Yoo In Na dalam drama Snowdrop /Instagram @jtbcdrama/
PRIANGANTIMURNEWS - Nielsen Korea telah merilis perolehan rating untuk drama Korea yang tayang pada 15 Januari 2022, termasuk Snowdrop yang menayangkan episode ke sepuluh.

Seperti dilansir priangantimurnews.com dari Soompi, drama "Snowdrop" dari JTBC itu meraih peringkat nasional rata-rata 2,6 persen untuk episode terbarunya.

Perolehan rating drama yang dibintangi Jisoo BLACKPINK dan Jung Hae In itu turun dari episode sebelumnya yang meraih rating 3,1 persen.

Baca Juga: Lisa BLACKPINK dan Winter aespa Kuasai Top 30 Peringkat Brand Reputasi Anggota Girl Group KPop Januari 2022

Drama baru Kim Nam Gil yaitu “Through the Darkness” mengalami peningkatan jumlah penonton yang signifikan untuk episode keduanya, yang mencetak rating nasional rata-rata 7,5 persen.

Drama dari MBC yaitu “Tracer" yang dibintangi oleh Im Siwan dan mengudara di slot waktu yang sama dengan “Through the Darkness,” turun ke peringkat nasional rata-rata 7,7 persen untuk episode keempatnya.

Drama KBS “The King of Tears, Lee Bang Won” menempati posisi pertama dalam slot waktu dengan rata-rata rating nasional 11,0 persen, menandai rekor tertinggi baru sepanjang masa untuk drama sejarah hit.

 

Baca Juga: Tingkatkan Teloransi Antar Umar Beragama Melalui Khaul Gusdur ke-12 dan Doa Bersama Awal Tahun

Drama blockbuster "Bulgasal" tvN turun menjadi rata-rata nasional 3,0 persen dan untuk drama "Uncle" dari TV Chosun naik ke peringkat nasional rata-rata 7,3 persen .

Terakhir, ada “Young Lady and Gentleman” dari KBS 2TV melanjutkan kekuasaannya sebagai program yang paling banyak ditonton yang ditayangkan di saluran mana pun pada hari Sabtu dengan rating nasional rata-rata 32,5 persen.***

Editor: Muh Romli

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x