Israel Tolak Kirim Sistem Iron Dome ke Ukraina, Takut Direbut Rusia? Ini Alasan Lengkapnya

- 26 Desember 2022, 14:45 WIB
Iron Dome Israel/Tangkapan layar Youtube Evolving Bambi-Military footage
Iron Dome Israel/Tangkapan layar Youtube Evolving Bambi-Military footage /

PRIANGANTIMURNEWS - Ekspansi Rusia membuat Ukraina merengek kepada Israel untuk mengirim sistem Iron Dome miliknya.

Namun permintaan itu tidak bisa dipenuhi oleh para petinggi Israel.

Mantan kepala penasihat keamanan nasional Israel Jacob Nagel menjelaskan alasan negaranya tak mau mengirim Iron Dome ke Ukraina.

Baca Juga: Libur Sekolah Akan Tiba, Situs Gunung Padang Cocok Jadi Pilihan Destinasi Wisata

Nagel mengatakan dalam perang melawan Rusia, negaranya tidak mungkin membantu Ukraina lebih jauh dengan Iron Dome karena khawatir akan merusak hubungan dengan Rusia.

Sesuai dengan perjalanan Israel selama perang antara Rusia dan Ukraina berlangsung, negara ini lebih memilih menjadi negosiator atau penengah.

Israel diketahui mempunyai hubungan yang cukup dekat dengan kedua negara yang sedang berperang ini.

Baca Juga: Cuaca Ekstrem Terjang Makassar, 3.046 Rumah Warga Terendam Banjir di Sulawesi Selatan

Lebih lanjut Nagel menjelaskan, negaranya memiliki kekhawatiran sistem pertahanan canggih Iron Dome tersebut direbut Rusia dan kemudian teknologinya dianalisis.

Jika hal itu terjadi, maka ada kemungkinan teknologi Iron Dome akan dibagikan ke negara sekutu Rusia, terutama Iran.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Instagram @buddykuofficial


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x