Sah! Masjid Istiqlal Osaka Sudah Diresmikan, Wapres: Jadi Etalase Citra dan Wajah Islam

- 6 Maret 2023, 18:04 WIB
Ma'ruf Amin bersama Istri hadiri peresmian Masjid Istiqlal Osaka pada Senin, 6 Maret 2023
Ma'ruf Amin bersama Istri hadiri peresmian Masjid Istiqlal Osaka pada Senin, 6 Maret 2023 /ANTARA/

PRIANGANTIMURNEWS – Wakil Presiden Indonesia periode 2019-2024, K.H. Ma’ruf Amin, terlihat hadir dalam peresmian masjid yang berlokasi di Osaka, Jepang.

Masjid yang diberi nama Masjid Istiqlal Osaka (MIO) ini, dibangun oleh komunitas muslim Indonesia yang ada di Jepang.

Masjid yang sudah dibuka sejak tahun lalu ini baru diresmikan pada Senin, 6 Maret 2023, oleh Wakil Presiden Indonesia.

Baca Juga: Parah! Sedang Pesta Miras 15 Remaja Diamankan Tim Maung Galunggung dan Polres Tasikmalaya

Pendirian Masjid Istiqlal Osaka ini merupakan bentuk kontribusi dari masyarakat Indonesia sebagai representasi umat muslim di Jepang.

Dalam sambutan yang diberikannya, Ma’ruf Amin menuturkan, di zaman modern ini masjid tidak hanya terbatas digunakan sebagai tempat salat dan berzikir. Lebih dari itu, masjid bisa dijadikan tempat berkembangnya peradaban Islam.

“Fungsi masjid semakin berkembang di dunia modern ini. Saya mengharapkan masjid menjadi tempat pengembangan ekonomi dan keuangan syariah, baik dalam mengembangkan konsep maupun praktiknya,” ucapnya.

Ia juga mendukung rencana DKM Istiqlal Osaka terkait pengadaan madrasah dan juga klinik.

Baca Juga: Wacana Relokasi Depo Pertamina Plumpang, Politikus: Harusnya Jaraknya Jauh, Tidak Hanya dibatasi Satu Jalan

“Saya juga harapkan MIO dapat menjadi etalase citra dan wajah Islam yang sebenarnya, yang menyejukkan, maju, toleran, dan damai,” jelasnya.

Masjid ini terdiri dari 5 lantai dengan ornamen kalimat thayyibah di bagian eksteriornya. Ma’ruf Amin turut menghimbau jajaran DKM Istiqlal Osaka untuk tetap menjaga keindahan dan kebersihan masjid.

 

 

“Saya titip pesan kepada seluruh DKM MIO dan badan pengelola agar menjaga Masjid Istiqlal Osaka ini dikelola secara profesional, sehingga tetap indah, bersih, dan makmur demi kepentingan peribadatan dan kesejahteraan umat,” tuturnya.

Dalam kunjungannya kali ini, Wakil Presiden Indonesia didampingi oleh istri, Wury Estu Handayani. Keduanya sempat melakukan salat ashar di Masjid Istiqlal Osaka.

Baca Juga: Turki akan Gelar Perundingan dengan Finlandia dan Swedia untuk Keanggotaan NATO

Tidak lupa, ia pun menyampaikan apresiasi kepada pemerintah Jepang di wilayah Osaka khususnya, karena telah mendukung pendirian masjid ini.

“Saya sampaikan apresiasi setinggi-tingginya kepada Pemerintah Jepang, khususnya Gubernur Osaka, yang telah memberikan dukungan atas pendirian masjid ini,” ucap Ma’ruf Amin.

Masjid Istiqlal Osaka ini memiliki kapasitas untuk menampung hingga 1.500 jamaah. Saat ini, Masjid Istiqlal Osaka dikelola oleh Pengurus Yayasan Masjid Osaka yang dipimpin oleh Herizal Adhardi selaku Ketua Yayasan.

Lokasinya dirasa strategis yakni terletak di 1-2-10 Nakabiraki Nishinari, Osaka, Jepang.

Baca Juga: Curhatan Rudiyana Pemain Persikab yang Sudah Menyerah Menagih Gaji!

Barangkali Anda berada di Jepang, tentu Anda bisa berkunjung untuk melepas rindu dengan sesama warga Indonesia, selain untuk beribadah dan mencari ketenangan. Bagaimana, tertarik untuk berkunjung?.***

 

 

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x