Kecelakaan Maut Panjalu, Bus Pariwisata Tabrak Rumah, Puluhan Warga Jadi Korban

21 Mei 2022, 22:12 WIB
Bus Pariwisata menabrak rumah warga di Jalan Panjalu, tepatnya di tanjakan Pari Panjalu Ciamis Jabar Sabtu sore 21 Mei 2022 /

PRIANGANTIMURNEWS - Kecelakan maut yang menyebabkan korban jiwa dan luka-luka terjadi di Tanjakan Pari Panjalu Ciamis Sabtu sore 21 Mei 2022.

Kecelakaan menimpa Bus Pariwisata warna pink, yang mengangkut peziarah dari Situ Lengkung Panjalu Kabupaten Ciamis Jawa Barat.

Bus sarat penumpang peziarah tersebut diduga mengalami rem blong dan sopir tidak menguasai medan.

Baca Juga: KASUS SUBANG BARU: Saksi Y Dipaksa Mengaku Jadi Pelaku Pembunuhan Ibu dan Anak, Ada Apa?

Sehingga tepat di jalan turun berbelok, tepatnya di Kampung Pari Panjalu bus langsung nyelonong ke bawah dan menabrak rumah.

Selain menerobos rumah warga, bus juga menabrak sejumlah kendaraan sepeda motor dan mobil.

Akibat kecelakaan tersebut beberapa warga menjadi korban meninggal dunia dan luka luka. Selain itu juga ada sepeda motor yang rusak.

Baca Juga: UPDATE: Diduga Sopir Tak Tahu Medan, Bus Pariwisata Seruduk Rumah di Panjalu Ciam, Sejumlah Warga Jadi Korban

Rizki (30) warga Panjalu saat dihubungi priangantimurnews.com Sabtu malam 21 Mei 2022 pukul 20.55 wib membenarkan telah terjadi kecelakaan bus menabrak rumah warga.

Kecelakaan terjadi di tanjakan Pari Panjalu. Penyebabnya diduga rem blong, sehingga pas bus melintas di jalan turunan langsung menerobos rumah warga.

Rizki juga menyebut ada dugaan sopir bus tidak menguasai medan. Sehingga saat bus melintas di jalan turunan berbelok langusng nyelonong dan menabrak rumah warga.

Baca Juga: Innalillahi Ahmad Yurianto Mantan Jubir Penanganan COVID-19 Dikabarkan Wafat

Rizki menambahkan, menurut informasi yang diterima, bus tersebut pulang dari ziarah di Situ Panjalu menuju Tasikmalaya.

Saat perjalanan pulang dari ziarah menuju Tasikmalaya tersebut, bus mengalami kecelakaan di jalan curam Kampung Pari Panjalu Kabupaten Ciamis.

Sampai berita ini ditulis, belum ada pihak kepolisian yang bisa dimintai keterangan. Sementara di Tempat kejadian Perkara (TKP) warga memberikan pertolongan.***

 

 

Editor: Muh Romli

Tags

Terkini

Terpopuler