Diduga Terpapar Covid-19, Anggota DPRD Kabupaten Bekasi Meninggal Dunia

- 21 Januari 2021, 23:45 WIB
Kadir anggota DPRD Koyta Bekasi meninggal dunia
Kadir anggota DPRD Koyta Bekasi meninggal dunia /Tommi Andryandy/Pikiran Rakyat/

PRIANGANTIMURNEWS - Kadir anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bekasi, Kardin, meninggal dunia Kamis 21 Januari 2021 sekitar pukul 15.00 sore.

Kadir meninggal diduga terppar Covid-19. Sebelumnya Kadir menjalani perawatan di sejumlah rumah sakit.

Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Bekasi Alamsyah membenarkan Kadir anggota DPRD Bekas meninggal.

Baca Juga: Bencana Pergerakan Tanah, Tujuh Rumah Retak-retak

Kardin sempat dirawat di Rumah Sakit Umum Daerah Kabupaten Bekasi, di Kecamatan Cibitung.

Alamsyah sendiri tidak menampik diagnosa yang menyebut almarhum terkonfirmasi positif covid-19 sebelum meninggal dunia.

“Info dari rumah sakit begitu (positif). Beliau dirawat di RSUD Cibitung,” kata Alamsyah melalui pesan singkat.

Baca Juga: Persediaan Daging Sapi-Kerbau Dijamin Aman

Dikutip Priangantimurnews dari Pikiran Rakyat, Wakil Direktur SSUD Kabupaten Bekasi Sumarti mengatakan Kadir baru satu malam dirawat di RSUD Kabupaten Bekasi sebelum dinyatakan wafat. “Baru masuk tadi malam,” ucap dia.

Hanya Sumarti tidak bisa menjelaskan kondisi almarhum sebelum meninggal dunia, apakah masuk kategori orang bergejala atau tidak. “Mohon maaf, kami tidak bisa menjelaskan keadaan pasien ya,” kata Sumarti.

Halaman:

Editor: Muh Romli

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x