Sering diabaikan, Ini Adab Terhadap Kedua Orangtua

- 18 Februari 2021, 21:33 WIB
Ilustrasi keluarga
Ilustrasi keluarga /Pixabay/mohamed_hassan/mohamed_hassan

PRIANGANTIMURNEWS- Hubungan anak dan kedua orangtua adalah hubungan yang tidak bisa dipisahkan oleh apapun.

Keterangan hadist mengatakan ‘Ridho Allah terdapat dalam ridho orangtua, dan kemarahan Allah Swt tedapat dalam kemarahan orangtua.

Sebagian Anak-anak, terkadang tidak menyadari perilaku-perilaku yang dilakukannya tidak selaras dengan aturan agama Allah Swt.

Baca Juga: Olahan Beras Ketan Khas Sunda, Sekaligus Oleh-oleh Daerah Tasikmlaya

Tidak hanya kurang menyadari namun mereka sering kali abai terhadap orangtuanya. Padahal, orangtua adalah orang yang paling utama harus dihormati sebelum menghormati orang lain.

Dikutip dari beberapa sumber, terdapat 15 Adab yang harus dilakukan oleh seorang anak kepada kedua orangtuanya yaitu:

  1. Selalu mendoakan kebaikan untuk keduanya. Doa adalah senjata utama bagi umat Islam, sebelum aktivitas dimulai alangkah baiknya diawali dengan berdoa.

Mendoakan kedua orangtua adalah hal yang utama dilakukan, apalagi jika kedua orangtua telah meninggal dunia. Hal ini tercantum dalam Q.S At-Taubah :114.

Baca Juga: Pangeran Philip Kembali Masuk Ruang Perawatan

  1. Selalu berkata baik. Tutur kata yang sopan dan baik sangat dianjurkan apabila seorang anak sedang berdiskusi atau berbicara dengan orangtua. Menyebutkan kata ‘ah’ kepada keduanya tidak diperbolehkan. Hal ini tercantum dalam Q.S Al-Isra : 23).
  2. Mematuhi setiap perintahnya. Perintah yang menuju kebaikan harus dipatuhi oleh seorang anak., tapi jika menuju keburukan diperbolehkan menolaknya dengan menjelaskan dan menggunakan tutur kata yang sopan.
  3. Tidak Memandang dengan tatapan yang tajam. Tidak dianjurkan seorang anak memandang kedua orangtuanya dengan tatapan yang tajam, karena hal itu akan menyakiti hati mereka, sebagaimana tercantum dalam hadist Bukhori No. 2731-2732.
  4. Tidak duduk di depan orang tua saat mereka berdiri. Hal ini tercantum dalam H.R Muslim No. 413.
  5. Selalu mendahulukan keperluan orangtua. Apabila sedang bersama kedua orangtua, dahulukanlah orangtua misalnya dalam berjalan, maka baikny aorangtua berjalan di depan anak. Hal ini tercantum dalam H.R Bukhori No 5974, Muslim No 2743).
  6. Tidak mendahului atau memotong saat berbicara. Hal in terdapat dalam H.R Bukhori No 72 dan 2811
  7. Berbicara dengan nada lembut. Berbicara dengan baik saja tidak cukup saat berbicara kepada kedua orangtua, tidak boleh berkata kasar atau bernada kasar. Seharusnya menggunakan nada yang lembut. H.R Bukhori 273.
  8. Meminta Maaf. Jika terjadi kesalahpahaman di antara anak dan orangtua sebaiknya, anaklah yag meminta maaf terlebih dahulu meskipun tidak merasa bersalah, tapi hubungan akan tetap baik jika selalu meminta maaf. (Q.S Yusuf : 97)
  9. Menafkahi Orangtua. Saat seorang anak telah mampu dan memiliki harta lebih maka, seharusnya menafkahi orangtua dengan cara terbaik. (H.R Ibnu Majah)
  10. Menjaga Silaturahmi. Hubungan seorang anak dan orangtua tidak akan pernah putus oleh apapun, sehingga sangat dianjur untuk tetap menjaga tali silaturahmi meskipun tinggal berjauhan. (H.R Muslim).
  11. Tidak merasa lelah dalam berbuat baik kepada orangtua. Kebaikan-kebaikan yang anak berikan kepada kedua orangtuanya pasti diuji dengan perasaan lelah apalagi saat kedua orangtua sudah menginjak usia senja. Maka, anak tetap harus menghormatinya dan melayani tanpa merasakan kelelahan.
  12. Tidak menyusahkan orangtua dengan paksaan. Saat ada keinginan anak yang tidak bisa dipenuhi, maka anak tersebut tidak boleh memaksakan keinginan, karena hal itu akan menyebabkan kedua orangtua kesusahan.
  13. Menepati janji dan nadzar orangtua. Saat orangtua memiliki janji dan nadzar tapi belum tertepati, maka sebagai seorang anak sebaiknya menepatinya.
  14. Selalu mengutamakan orangtua dari apapun baik itu materi, sikap, perhatian dan lain sebagainya.

Baca Juga: 4 Kerajinan Anyaman Bambu Khas Tasikmalaya, yang Wajib Kamu Tahu

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah