Jenazah Seorang Perempuan Ditemukan Tertimbun Material sedang Memeluk Anaknya di Kamar

25 November 2022, 20:15 WIB
Tim SAR Gabungan kembali menemukan warga Cianjur yang hilang pascagempa magnitudo 5,6. /Instagram/@basarnas_jabar/


PRIANGANTIMURNEWS - Gempa bumi Cianjur berkekuatn 5,6 Magnitudo menewaskan ratusan orang.

Bahkan hingga kini masih ada jenazah yang belum ditemukan dan masih terus dalam pancarian Tim SAR.

Pada Jumat 25 November 2022 pukul 15,30 WIB Tim SAR dan Korp Brimob kembali menemukan dua jenazah korban gempa Cianjur.

Baca Juga: TRAGIS!! Ditemukan 8 Korban Gempa Cianjur Ternyata Rombongan Guru TK Al Azhar

Dua jenazah korban gempa bumi Cianjur itu ditemukan Tim SAR gabungan TNI-Polri, Basarnas dan Korp Brimob tertimbun material longsor di Desa Cijedil, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Menurut Komandan Tim SAR Resimen II Pasukan Pelopor Korps Brimob Popri Ipda I Nyoman Sudiarta, dua jenazah yang ditemukan adalah ibu dan anak.

"Ditemukan pukul 15.30 WIB," kata Nyoman seperti dilansir priangantimurnews.com dari antara Jumat 25 November 2022.

Baca Juga: Inggris vs AS, Link Live Streaming, Susunan Pemain, Prediksi, Berita Tim: Piala Dunia 2022 Qatar


Berdasarkan informasi dari keluarga, kedua jenazah adalah ibu bernama Ekawari dan anaknya Azura berusia tiga tahun.

Pencarian terhadap kedua jenazah telah dilakukan oleh Tim SAR gabungan sejak Selasa 21 November 2022.

Namun karena terkendala alat berat tidak bisa masuk, sehingga menggunakan peralatan seadanya seperti cangkul, sekop, linggis dan sinso.

Bahkan pencarian dimaksimalkan dengan menggunakan anjing pelacak K-9 dari Polri dan Dog SAR Indonesia serta milik TNI.

Baca Juga: Bikin Bangga, Santriwati Tasikmalaya Syifa Juara 1 Pidato Bahasa Arab Putri POSPENAS IX 2022

Hingga Kamis 24 November 2022 bau amis sudah tercium di lokasi jenazah ibu dan anak ditemukan.

Pencarian baru membuahkan hasil setelah alat berat masuk ke lokasi gempa yang ditutupi oleh longsor pada Kamis kemarin.

Zainudin (46), selaku paman korban menyebutkan keponakannya pada saat kejadian gempa sedang tidur siang bersama anaknya di kamar.

Informasi itu diperolehnya dari suami dari keponakannya yang selamat dari gempa.

"Posisinya waktu kejadian di kamar lagi nidurin anaknya," ujar Nazarudin.

Baca Juga: Mengejutkan! Ronaldo Dikabarkan Akan Perkuat Newcastle United Usai Dipecat MU

Keluarga pun kini lega bisa memakamkan jenazah Eka dan Azura secara keagamaan. Sesuai dengan harapan keluarga agar ibu dan anak itu segera ditemukan dalam kondisi apapun.

Eka dan Azurra merupakan dua dari 31 warga Desa Cijedil yang dilaporkan hilang dan belum ditemukan hingga Kamis 24 November 2022. Kedua jenazah langsung dibawa ke rumah sakit untuk pemulasaran.

Sementara itu sesuai data DVI Polri, pada hari ini telah menerima 13 kantong jenazah sehingga sejak kejadian gempa hingga hari ini sudah ada 145 kantong jenazah yang diterima.

Dari 145 kantong jenazah itu, berisi 144 kantong jenazah utuh dan satu kantong jenazah berisi body part.***

Editor: Muh Romli

Tags

Terkini

Terpopuler