Kemenkes, Kemenparekraf Berkolaboarasi dengan Mitra lainnya untuk Pelaksanaan Vaksinasi Drive-Thru

- 5 Maret 2021, 23:34 WIB
Poster vaksin ojol.
Poster vaksin ojol. /Instagram @kemenparekraf/

PRIANGANTIMURNEWS- Kemenkes (Kementerian Kesehatan), Kemenparekraf (Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif) berkolaborasi dengan mitra lainnya dalam pelaksanaan vaksinasi.

Kolaborasi ini bertujuan untuk peluncuran pusat vaksinasi pertama dengan inovasi drive-thru yang pertama di Indonesia dan Asia Tenggara.

Kemenkes berjuang dan berupaya agar program vaksinasi berjalan dengan lancar dan sampai kepada masyarakat di seluruh Indonesia melalui cara apapun termasuk Drive-Thru.

Baca Juga: Pantai Pangandaran, Keindahan Pesona Alam Indonesia

Dilansir priangantimurnews dari Instagram Kemenparekraf yang sudah terverifikasi centang biru menjelaskan mengenai kolaborasi tersebut.

Sandiaga Salahudin Uno sebagai Menparekraf mendukung penuh program vaksinasi di sektor pariwisata dan ekonomi kreatif di Indonesia, khususnya pelaku wisata, staf restoran atau hotel, dan juga para ojol (ojek online) Grab dan Good Doktor.

Pada pelaksanaan awal program vaksinasi ini telah dilakukan kepada para wisatawan dan pelaku ekonomi kreatif yang ada di Provinsi Bali pada bulan Februari lalu.

Kemudian, pada awal bulan Maret ini akan diberikan kepada para pekerja di sektor pelayanan publik, termasuk pekerja pariwisata dan transportasi (ojek online) dimana mereka adalah para pekerja dengan interaksi sosial yang tinggi dalam rutinitas pekerjaannya.

Baca Juga: Liam Neeson akan Menyapa Penonton di Bioskop bersama Film Terbarunya

Halaman:

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @kemenparekraf.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah