Ade Yasin Resmi Ditahan KPK Bersama 4 Pegawai BPK Jabar dalam Kasus Suap

- 28 April 2022, 06:57 WIB
Ade Yasin resmi ditahan KPK.
Ade Yasin resmi ditahan KPK. /Tangkapan layar laman Pikiran Rakyat/

PRIANGANTIMURNEWS - Bupati Bogor Ade Yasin resmi ditahan antirasua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) seusai terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT). 

Diduga Ade Yasin ditangkap antirasua tersebut terkait penyuapan empat pegawai Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Jabar. 

Ade Yasin diduga melakukan penyuapan terhadap empat auditor BPK Jabar, demi mendapat Predikat Wajar Tanpa Pengecualian (WTP). 

Baca Juga: Ramalan Zodiak Libra Hari Ini Kamis 28 April 2022, Membahas Tentang Kehdupan, Keuangan, Karir, Dan Percintaan.

Ketua KPK Firli Bahuri mengatakan Ade Yasin menginginkan agar Pemkab Bogor kembali mendapatkan predikat WTP untuk Tahun Anggaran (TA) 2021 dari BPK Jabar. 

BPK Jabar menugaskan tim pemeriksa melakukan audit pemeriksaan interim atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Pemkab Bogor TA 2021. 

Empat orang yang ditugaskan, yakni Anthon Merdiansyah, Kasub Auditorat Jabar III BPK Jabar, Arko Mulawan Ketua Tim Audit Interim Kabupaten Bogor.

Baca Juga: Cara Mendetox Pencernaan dari Gorengan dan Santan, dr. Zaidul Akbar: Pecinta Gorengan Wajib Simak !

Hendra Nur Rahmatullah Karwita pegawai BPK Jabar dan Pemeriksa Gerri Ginajar Trie Rahmatullah.

Halaman:

Editor: Galih R

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x