Gegara Rem Blong, Bus Pariwisata Akhirnya Masuk Jurang, Satu Orang Meninggal Dunia, Lima Mobil Rusak

- 19 Juni 2022, 11:49 WIB
Sebuah bus pariwisata akhirnya masuk jurang gara-gara mengalami rem blong.
Sebuah bus pariwisata akhirnya masuk jurang gara-gara mengalami rem blong. /Instagram/@warungjurnalis/

PRIANGANTIMURNEWS- Diduga mengalami rem blong, bus pariwisata terjun ke dalam jurang di jalur Denpasar-Singaraja, Baruriti, Tabanan, Bali sekitar pukul 12.20 Wita pada Sabtu, 18 Juni 2022.

Sebelum terjun ke jurang, bus pariwisata tersebut menabrak lima mobil dan lima sepeda motor serta menabrak seorang pejalan kaki hingga meninggal dunia.

Akibat kejadian tersebut, lima mobil dan lima sepeda motor mengalami rusak berat.

Baca Juga: Chord Tak Ingin Usai - Keisya Levronka, Terluka dan Menangis Tapi Kuterima

Armawan, salah seorang saksi mengatakan, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 12.20 Wita, saat itu bus pariwisata tersebut melintas dari arah selatan atau tepatnya arah Singaraja menuju arah utara atau arah Denpasar.

Tepat di lokasi kejadian, tiba-tiba bus pariwisata itu mengalami oleng dan menabrak seorang pejalan kaki yang sedang membawa banten.

"Ada satu meninggal dunia, tidak naik kendaraan. Kalau nama lengkap tidak tahu ya, cuma panggilan Bu Okta, kelahiran 1991, " katanya.

Baca Juga: Penyanyi Maulana Ardiansyah Bikin Baper Salah Satu Pengunjung Cafe Saat Bawakan Lagu Dermaga Biru

Selain korban jiwa, dirinya mengatakan, ada beberapa kendaraan pribadi yang rusak akibat ditabrak oleh bus pariwisata tersebut.

Halaman:

Editor: Galih R

Sumber: Instagram @warungjurnalis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x