Prakiraan Cuaca 4 Desember 2022, Terjadi Hujan Deras di Sebagian Wilayah Indonesia, BMKG: Berpeluang Gelombang

- 4 Januari 2023, 06:41 WIB
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 4 Januari 2023
Prakiraan Cuaca Jakarta Hari Ini Rabu 4 Januari 2023 /

PRIANGANTIMURNEWS - Masyarakat diminta waspada karena pada Rabu 4 Januari 2023 diperkirakan akan terjadi hujan deras di sebagian wilayah Indonesia.

Bahkan menurut prakiraan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) lebatnya hujan dapat disertai petir dan angin kencang.

Cuaca tersebut juga bisa memicu terjadinya gelombang tinggi di sebagian wilayah pantai di Indonesia.

Baca Juga: Trending 1 di YouTube! Begini Arti dan Lirik Lagu Kalih Welasku dari Denny Caknan: Anane Mung Tresno

Provinsi yang berpotensi mengalami hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang berpotensi sesuai prakiraan BMKG terjadi di Aceh, Bali, Bangka Belitung, Banten, Bengkulu.

Kemudian, Gorontalo, Jambi, Jawa Barat, Jawa Timur, Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur, Kalimantan Utara, Lampung.

Kemudian Maluku Utara, Nusa Tenggara Barat. Lalu, Nusa Tenggara Timur, Papua, Papua Barat, Riau, Sulawesi Selatan, Sulawesi Tengah, dan Sumatera Selatan.

Baca Juga: Ricky Kambuaya Dihujat Netizen! Persib Bandung Lansung Incar Top Skor Piala AFF! Siapa?

Tak hanya itu hujan lebat ini juga berpotensi terjadinya potensi gelombang tinggi hingga enam meter di berbagai perairan di Indonesia. Maka BMKG juga meminta masyarakat pesisir waspada.

“Dimohon kepada masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di kawasan pesisir sekitar yang terdampak gelombang tinggi agar tetap selalu waspada,” kata Kepala Pusat Meteorologi Maritim BMKG, Eko Prasetyo.

Ia mengatakan gelombang tinggi itu berpotensi terjadi pada 3-5 Januari 2023 seiring dengan pola angin di wilayah Indonesia.

Dikatakan Eko pola angin di wilayah Indonesia bagian utara dominan bergerak dari barat laut-timur laut dengan kecepatan angin berkisar 6-20 knot.

Baca Juga: Hajar Singapura, Malaysia Masuk Semifinal! Kim Pang Gon Tak Sabar Bertemu Timnas Indonesia di Final!

Sementara di wilayah Indonesia bagian selatan dominan bergerak dari Barat Daya-Barat Laut dengan kecepatan angin berkisar 8-35 knot.

Sedangkan kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Jawa bagian timur, Samudra Hindia Selatan Jawa Tengah, Samudra Hindia Selatan Kupang, Laut Sawu, perairan Kupang-P. Rote, perairan P. Sabu, Laut Timor, Laut Arafuru bagian barat, dan Laut Sawu.

Di sejumlah kawasan pesisir di Indonesia berpotensi terjadi gelombang dengan ketinggian 4-6 meter.

Gelombang tinggi tertusuk terjadi di Samudra Hindia Selatan Jawa Timur-NTT, Laut Timor, perairan P. Sabu, Selat Sumba bagian barat, perairan selatan Kupang-P. Rotte, Laut Sawu bagian selatan, perairan selatan Lombok-Sumbawa, perairan barat P. Sumba, hingga Laut Natuna Utara.***

Editor: Muh Romli

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x