Pulau Vanuatu Dihantam Gempa Bumi 7.0 Magnitudo, Memicu Peringatan Tsunami di Selatan Samudra Pasifik

- 10 Januari 2023, 10:00 WIB
Pulau Vanuatu, terletak di selatan samudra Pasifik. Dekat dengan Pulau Solomon dan New Caledonia, serta dekat dengan Papua Nugini.
Pulau Vanuatu, terletak di selatan samudra Pasifik. Dekat dengan Pulau Solomon dan New Caledonia, serta dekat dengan Papua Nugini. /Google Maps/

PRIANGANTIMURNEWS- Pulau Vanuatu sekaligus sebuah negara kecil di selatan samudra pasifik pada Minggu malam, 8 Januari 2023 telah diguncang oleh gempa bumi dahsyat dengan skala kekuatan 7.0 magnitudo. Sehingga memicu alarm peringatan dini bencana tsunami di sekitar laut tersebut.           

Gempa tersebut membuat penduduk di tempat tersebut dan di pulau sekitar panik dan pergi menuju tempat yang lebih tinggi setelah ada peringatan pertama yang dikeluarkan.

Gempa tersebut terjadi sekitar pukul 23:30 waktu setempat (12:30 GMT) atau 07:30 WIB pada hari Minggu. Berpusat di 23km (14 mil) dari Port Orly dan berada pada kedalaman 27 km (17 mil) laporan dari badan Survei Geologi Amerika Serikat.

Baca Juga: Adanya Dugaan Kerusuhan Dibiarkan Terjadi, Pasukan Keamanan Brazil dinilai Lamban Menahan Kerusuhan

Namun untuk saat ini, Pusat Peringatan Tsunami Pasifik menyampaikan bahwa ancaman tsunami yang  telah dikeluarkan untuk pantai terdekat di Vanuatu sekarang telah berlalu.

Peringatan tsunami tersebut sudah dicabut untuk wilayah Samudra Pasifik Selatan, beberapa jam setelah gempa berkekuatan 7,0 melanda Vanuatu tambah badan Survei Geologi Amerika Serikat Itu.

Kayson Pore, siswa berusia 22 tahun yang tinggal di desa Pelabuhan Hog , Espiritu Santo, mengatakan merasakan getaran bumi yang sangat besar.

Baca Juga: Gempa Magnetudo 7,5 Guncang Ambon

“Kami tepat di laut, kami mencari kepiting di pantai. Kami berlari untuk hidup kami dan kemudian kami lari ke rumah kami," ungkap Kayson.

Halaman:

Editor: Galih R


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x