Presiden Jokowi Ajak Orang Tua Siswa Manfaatkan Program Pembiayaan Pendidikan KIP Secara Optimal

- 23 Januari 2024, 20:11 WIB
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat berdialog dengan salah satu penerima program Kartu Indonesia Pintar (KIP) dalam agenda penyerahan bantuan Program Indonesia Pintar di Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah, Selasa 23 Januari 2024/ANTARA/Andi Firdaus/
Presiden Joko Widodo (Jokowi) saat berdialog dengan salah satu penerima program Kartu Indonesia Pintar (KIP) dalam agenda penyerahan bantuan Program Indonesia Pintar di Kabupaten Blora, Provinsi Jawa Tengah, Selasa 23 Januari 2024/ANTARA/Andi Firdaus/ /

PRIANGANTIMURNEWS - Presiden Joko Widodo (Jokowi) ajak orang tua siswa supaya memanfaatkan dengan maksimal program pembiayaan pendidikan Kartu Indonesia Pintar (KIP)  guna mempersiapkan sumber daya manusia yang bisa bersaing secara global.

Hal ini disampaikan oleh Presiden Jokowi dalam pidato pada acara Penyerahan Bantuan PIP (Program Indonesia Pintar) di Kabupaten Blora, Jawa Tengah, pada hari Selasa 23 Januari 2024.

Dalam sambutannya, Presiden Jokowi menyadari bahwa persaingan di masa depan semakin sulit, dan kunci dari persaingan antar negara maupun antar individu adalah sumber daya manusia yang berkualitas.

Baca Juga: Tiga Anggota KKB Pimpinan Guspi Waker Tewas, Baku Tembak dengan TNI Polri

"Anak-anak kita harus bisa sekolah semuanya," ujar Presiden Jokowi.

Program KIP tersebut dialokasikan senilai Rp11 triliun bagi 20 juta siswa SD, SMP, dan SMA/SMK, menjadi fokus utama pemerintah dalam mendukung pendidikan.

Bantuan yang diberikan untuk siswa SD mencapai Rp 450 ribu per siswa, sedangkan siswa SMP dan SMA/SMK menerima bantuan masing-masing sebesar Rp750 ribu dan Rp1,8 juta setelah alami kenaikan anggaran dari sebelumnya.

Selain itu juga, pemerintah mengalokasikan dana sebesar Rp12,8 triliun buat KIP Kuliah, yang telah diserap untuk membiayai sejumlah 960 ribu mahasiswa.

Baca Juga: Ingat! Bahaya Gula yang Tersembunyi dalam Makanan, Tidak Disadari Berat Badan Naik Signifikan

Halaman:

Editor: Rahmawati Huda

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x