Sampah di Kota Tasikmalaya, Permasalahan yang Tiada Ujungnya, Dadi: Pemkot Tasik Harus Tegas

- 21 Mei 2022, 11:14 WIB
Dadi Abidarda Ketua Bidang Ideologi Politik dan Pemerintahan MPC Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya, /dok.pribadi
Dadi Abidarda Ketua Bidang Ideologi Politik dan Pemerintahan MPC Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya, /dok.pribadi /

Sehingga sampah, kata politisi Gerindra ini, ketika dibuang tidak masuk ke kontainer. Dan dirinya juga melihat adanya perbaikan las kontainer dilokasi depan Perkantoran Disdukcapil.

Baca Juga: 3 Kabar Baik Hampiri Timnas Indonesia ,Shin Tae Yong Berjanji Akan Bisa Merebut Medali Perunggu

"Memang saya pikir, ini langkah harus cepat dalam penyelesaian sampah, dan saya akan ikut juga memantau terkait perkembangan hasil diskusi saya dengan Wali Kota (Muhammad Yusup) terkait hal memberi target kepada Dinas LH," tuturnya.

Dan pastinya, lanjut dia, dari Komisi III DPRD Kota Tasikmalaya, juga memberikan saran, langkah strategis terkait sampah.

Sebelumnya, Ketua Bidang Ideologi Politik dan Pemerintahan Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila Kota Tasikmalaya, Dadi Abidarda, meminta Pemkot Tasikmalaya harus tegas menanggulangi persoalan sampah yang banyak berserakan pinggir jalan, sehingga mengganggu penglihatan dan penciuman.

"Terkait sampah merupakan persoalan yang tidak pernah kunjung selesai, maka dari itu Pemkot Tasikmalaya harus tegas dalam menanggulangi persoalan tersebut," ujarnya.

Baca Juga: Cara Menarik Emas ‘Pluang’ ke Saldo, dan dari Saldo ke Rekening Bank dengan Cepat

Dalam mengatasi masalah sampah, kata Dadi, pertama yaitu Pemkot Tasikmalaya harus membuat regulasi khusus terkait sampah. Kedua, harus berani mengalokasikan anggaran terkait penanganan sampah.

"Ya Pemkot Tasikmalaya harus berani dong, membuat regulasi, dengan dibuatnya regulasi berati Pemkot serius dalam menangani permasalahan sampah, dan juga mengalokasikan anggaran untuk penanganannya," tegasnya.

Terkait persoalan sampah yang semakin hari makin bertambah, lanjut dia, hal tersebut dikarenakan armada pengangkut sebagai fasilitas penunjang kurang maksimal.

Halaman:

Editor: Muh Romli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah