Inilah Daftar Kekayaan Para Kandidat Capres 2024, Siapa Paling Tajir?

25 April 2023, 22:11 WIB
Empat kandidat Bakal Calon Presiden/Instagram @narasinewsroom. /

PRIANGANTIMURNEWS - Pemilu tahun 2024 masih beberapa bulan lagi. Tetapi Calon Presiden sebagian sudah diketahui nama-namanya.

Dari sekian tokoh yang digadang-gadang menjadi Calon Presiden, harta kekayaan mereka sudah bisa diketahui publik. Bakal Calon Presiden 2024 sementara kandidat terkuat ada 4 Bakal Calon.

Mereka adalah Ganjar Pranowo yang sudah resmi diusung oleh PDIP, Prabowo Subianto Calon Presiden dari Partai Gerindra, Anies Baswedan yang diusung Koalisi Perubahan dan Erlangga Sutanto yang diusung Partai Golkar.

Baca Juga: BRIN Akhirnya Minta Maaf Atas Ancaman Pembunuhan dari Salah Seorang ASN nya Terhadap Warga Muhammadiyah!

Berikut daftar harta kekayaan keempat kandidat Bakal Calon Presiden tersebut dilansir dari Instagram @narasinewsroom

Di urutan terbawah ada Anies Baswedan. Anies memiliki kekayaan sebesar Rp10, 95 Miliar. Anies memiliki 6 bidang tanah dan bangunan senilai Rp14,7 Miliar dan 3 unit kendaraan dengan total Rp550 juta.

Harta bergerak lainnya Rp1,3 Miliar, surat berharga senilai Rp61 juta. Tetapi Anies juga mempunyai utang senilai Rp7,6 Miliar.

Di urutan kedua terbawah yakni Ganjar Pranowo. Kekayaan Ganjar yakni senilai Rp11,77 Miliar. Aset sebesar itu berbentuk kas dan senilai kas senilai Rp6,82 miliar.

Baca Juga: Girona vs Real Madrid di La Liga: Pratinjau, Jadwal, H2H, Prediksi Skor

Kekayaan Ganjar lainnya adalah 8 bidang tanah senilai Rp2,62 Miliar dan alat transportasi senilai Rp1,62 Miliar. Sementara harta bergerak yang dimiliki Ganjar yakni senilai Rp705,86 juta.

Berikutnya Erlangga Sutanto berada di posisi ketiga kekayaan terendah. Erlangga memiliki kekayaan mencapai Rp424, 6 Miliar. Dia memiliki 9 bidang tanah dan bangunan dengan nilai Rp108,46 Miliar.

 

Adapun kekayaan transportasi senilai Rp2,5 Miliar dan harta bergerak senilai Rp573 juta. Erlangga juga memiliki kekayaan berbentuk kas setara kas senilai Rp321 Miliar, surat berharga Rp54 Miliar dan harta lainnya dengan total Rp497 Miliar.

Tetapi Erlangga diketahui mempunyai utang senilai Rp72 Miliar.

Baca Juga: 11 Transfer Liga 1 BRI Paling Hot: Fernando Rodriguez OTW ke Barito Putera, I Putu Gede Deal ke Persib!

Sementara diurutan teratas jumlah kekayaan Bakal Calon Presiden adalah Prabowo Subianto. Prabowo memiliki kekayaan senilai Rp2,03 Trilyun.

Prabowo memilik 10 bidang tanah dan bangunan senilai Rp275 Miliar, 8 unit kendaraan senilai Rp1,25 Miliar, harta bergerak Rp16,3 Miliar, surat berharga Rp1,7 Trilyun dan kas setara kas setara Rp2,5 Miliar.

Prabowo juga memiliki harta lainnya senilai Rp8 Miliar. Tetapi Prabowo juga memiliki utang senilai Rp8 Miliar.

Itulah daftar kekayaan dari keempat kandidat Bakal Calon Presiden yang kemungkinan akan bertarung pada pilpres 2024.***

Baca Juga: Bursa Transfer Liga 1 BRI Terupdate: Muhammad Zainuri Deal ke Persib, Karim Rossi OTW ke Persita!

Editor: Galih Cipta Nugraha

Sumber: instagram @narasinewsroom

Tags

Terkini

Terpopuler