5 Aplikasi Edit Video Laptop Ringan, Tidak Bikin Laptop Lemot dan Awet Baterai

- 18 Februari 2021, 11:37 WIB
Tangkapan layar dari aplikasi VSDC.
Tangkapan layar dari aplikasi VSDC. /Instagram @anugerahpratamacom/
PRIANGANTIMURNEWS- Kebutuhan editing menggunakan software di laptop memang mempermudah mengerjakan pembuatan video.
 
Sudah banyak jenis tersedia aplikasi edit video untuk laptop. Namun, tak banyak yang harus menggunakan ram memori yang ringan.
 
Kadang-kadang harus memaksakan menggunakan aplikasi yang software-nya memiliki Ram yang besar, sehingga membuat laptop lemot dan mudah habis baterai.
 
 
Untuk mempermudah pengerjanan editing, tidak ada salahnya memilih software ini. Karena selain gak bikin lemot, hemat memori, fiturnya pun tidak kalah banyak.
 
Dikutip Priangantimurnews.com dari akun Instagram anugerahpratamacom. Berikut ini, 5 Aplikasi Edit Video Laptop Ringan.
 
 
1. VSDC
 
Dapat diinstal pada laptop ber-Ram 4GB, VSDC mendukung banyak fungsi pengeditan video seperti animasi, transisi, watermarking, blending, overlaying,  dan masking.
 
Fitur luar biasa lainnya, adalah stabilisasi video, dapat meningkatkan kualitas video anti goyah. 
 
 2. Shotcut
 
Aplikasi ini bisa digunakan pada Windows 7, meskipun interface yang shortcut berikan sedikit berbeda tetapi fiturnya sangatlah bermanfaat.
 
Fitur andalan Shotcut adalah banyak pilihan filter yang dapat diterapkan ke konten audio dan video.
 
 
Setelah menambahkan,  kamu dapat melepasi dan mengkustomisasi filter untuk mencapai efek tepat sesuai dengan keinginan.
 
 3.  Video Pad
 
Perangkat lunak edit video lintas platform bagi pemula yang dapat diinstal pada laptop 32 bit. Video Pad sangat user-friendly bagi kamu yang ingin belajar edit video. 
 
Interface-nya simpel, sehingga  tak perlu banyak waktu untuk membiasakan diri saat menggunakannya.
 
4. Filmora
 
Software edit video populer ditujukan untuk pengguna yang ingin berkonsentrasi pada pengeditan dan membuat video berkualitas tinggi.
 
Software ini memungkinkan pengugunaanya dapat menggunakan overlay, membuat animasi, menambahkan audio, atau menyisipkan teks.
 
 
Kamu pun dapat menghapus "noise" pada videomu, sehingha menjadikan audio dari videomu jernih seperti editor video.
 
5. Monavi Video Editor
 
Software ini dapat memotong dan menggabungkan klip video tanpa kehilangan kualitas.
 
Menambahkan efek dan filter, musik, text, dan banyak lagi.
 
Perangkat lunak pengeditan video Monavi ini intuitif dan penuh fitur.***
 

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah