Kamu Sulit Tidur? Lakukan Cara ini, Dijamin Pulas!

20 Desember 2021, 16:32 WIB
Sulit untuk tertidur pulas. /Freepik.com/

PRIANGANTIMURNEWS- Kamu pasti pernah sulit sekali untuk tidur segera, kamu sudah berusaha untuk tidur, tapi kamu tidak lekas terlelap.

Masalah ini jangan dianggap sepele, karena tidur yang kurang cukup apa lagi begadang tidak baik bagi kesehatan tubuh dan aktivitas produktif esok harinya.

Jangan sampai gara-gara kamu sulit tidur, aktivitas dan rencana yang kamu lakukan besok akan gagal total.

Baca Juga: Resmi! Kejelasan Nasib Ardi Idrus, Tanda Tangan Kontrak Bukan dengan PERSIB Bandung

Biasanya ketika kamu sulit untuk tidur, pikiran kamu mungkin berkeliaran kemana-mana. Jadi hal pertama yang kamu lakukan adalah mengosongkan pikiran dan rileks sebelum tidur.

Tapi, ada cara praktis yang bisa kamu lakukan, Cara ini jika kamu lakukan secara rutin, ketika kamu akan pulas dan terlelap.

Menurut akun Instagram @okesehat, ada teknik khusus agar kamu cepat pulas. Langkah ini disebut dengan 4-7-8. Apa itu? Coba deh kita praktekkan sebelum kamu tidur:

1. Posisikan ujung lidah kamu pada langit-langit mulut, tepatnya pada bagian gigi atas. Tahan hingga Langkah terakhir.

Baca Juga: Pengertian Haji, Syarat Wajib Haji serta Rukun Haji yang Harus Diketahui

2. Atur pernafasan dengan seimbang dan buang nafas secara perlahan, hingga terdengar bunyi desis nafas yang keluar.

3. Katupkan bibir dan Tarik nafas dalam melalui hidung, sambal menghitung sampai empat. (1..2..3..4..).

4. Tahan nafas sampai menghitung sampai tujuh di dalam hati.

5. Buang nafas secara perlahan dalam hitungan delapan.

6. Dan ulangi Langkah-langkah ini sebanyak 3-4 kali.

Baca Juga: Prediksi Line UP Semifinal Leg 1 Indonesia vs Singapura Piala AFF 2020

Hal positif lainnya, jika kamu melakukan hal ini selain kamu cepat terlelap. Kamu juga akan relax dan pikiranmu akan terasa tenang.

Namun hal ini juga perlu latihan terus yak, dan hal penting juga hindari smartphone terdekat anda.

Itulah tipsnya,Semoga kamu bisa tidur lelap dan pulas Yak.***

Editor: Agus Kusnadi

Sumber: Instagram @oksehat

Tags

Terkini

Terpopuler